Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turnamen Pramusim Pasti Digelar, Arema FC Lega

Kompas.com - 18/02/2021, 22:40 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC akhirnya bernapas dengan lega. Penantian Singo Edan selama nyaris satu tahun akhirnya berakhir.

Sepak bola Indonesia bangkit dari tidurnya dengan penyelenggaraan turnamen pramusim Piala Menpora 2021 yang disertai izin dari pihak keamanan.

Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo secara resmi menyerahkan izin keramaian tertulis kepada Menpora Zainuddin Amali untuk menyelenggarakan turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Penyerahan izin keramaian dilaksanakan di Mabes Polri Jakarta, Kamis (18/02/2021) sore.

Baca juga: Alasan PSSI Tentukan Piala Menpora Jadi Nama Turnamen Pramusim

Dengan terbitnya izin dari otoritas keamanan, syarat utama penyelenggaraan kompetisi akhirnya terpenuhi.

Arema FC yakin terbitnya izin menjadi kabar baik bagi seluruh penggiat dan penikmat sepak bola Tanah Air.

"Kami ucapkan terima kasih, semoga izin yang keluar atas perjuangan yang berat dapat terjaga dan menggairahkan banyak pihak dan masyarakat," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji, kepada Kompas.com.

Sebelumnya, PT LIB dan PSSI menggelar pertemuan secara virtual dengan stakeholder sepak bola termasuk perwakilan klub Liga 1, Liga 2, dan suporter. Pertemuan dilaksanakan sekitar pukul 14.00 WIB di Wisma Kemenpora.

Dalam pertemuan tersebut, PT LIB mempresentasikan persiapan pelaksanaan turnamen pramusim serta kompetisi Liga 1 dan Liga 2 lengkap dengan penerapan protokol kesehatannya.

Baca juga: Kapolri: Piala Menpora Jadi Bahan Uji Coba Liga 1 2021

Dengan pemaparan kerangka turnamen dan disambung dengan terbitnya perizinan, otomatis tinggal eksekusi di lapangan nantinya.

Sudarmaji pun memberikan apresiasi kepada seluruh stakeholder yang sudah bersinergi untuk kepentingan sepak bola Indonesia.

"Diskusi sangat konstruktif, semoga tradisi komunikasi dari hati ke hati ini bisa terpelihara,” tutur MO asal Banyuwangi itu.

"Sepak bola sejatinya adalah keluarga, semoga semua pihak berkomitmen untuk menjaganya," ucapnya.

"Terima kasih kepada Polri, Kemenpora, dan PSSI yang terus berjuang agar aktivitas sepak bola digelar serta mampu menjaga regulasi profesi yang disepakati bersama," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com