Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelandang Persib Pasrah Soal Kelanjutan Liga 1 2020

Kompas.com - 15/10/2020, 18:50 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, pasrah soal kepastian terkait lanjutan Liga 1 2020. Kelanjutan kompetisi strata tertinggi sepak bola Indonesia itu memang masih abu-abu.

Kompetisi musim ini sempat akan dilanjutkan pada 1 Oktober lalu, setelah ditangguhkan sejak Maret 2020.

Namun, rencana tersebut gagal terealisasi karena tidak keluarnya rekomendasi izin pertandingan dari pihak Kepolisian.

Polri enggan mengeluarkan rekomendasi izin pertandingan kompetisi lantaran grafik penyebaran wabah virus corona di Indonesia yang terus menanjak.

Baca juga: Kapten Persib Berharap Ada Titik Terang Soal Kelanjutan Liga 1 2020

PSSI mengambil keputusan untuk memundurkan penyelenggaraan kompetisi setidaknya hingga satu bulan ke depan.

Akan tetapi, sampai dengan saat ini, pihak Kepolisian pun belum memberikan sinyal bakal memberikan izin untuk dilanjutkannya kompetisi.

Selain karena grafik penyebaran wabah virus corona di Indonesia yang masih tinggi, waktu penyelenggaraan kompetisi berdekatan dengan Pilkada.

"Seperti yang selalu saya bilang. Hal yang tidak ada di tangan saya atau kami (kepastian liga), percuma kami memikirkan itu. Jadi, lebih baik kami melihat sisi positifnya saja," kata Kim di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (15/10/2020).

Pemain berdarah Jerman itu menuturkan, meski belum ada kepastian soal kelanjutan kompetisi, Kim mengaku tetap bersyukur.

Setidaknya, dia masih menjalani aktivitas sepak bola sebagaimana profesinya.

Baca juga: Nazar Pemain Muda Persib bila Dapat Kesempatan Bermain dari Pelatih

Oleh karena itu, Kim enggan terlalu ambil pusing. Bila terlalu memikirkan hal tersebut, dia khawatir motivasinya menurun.

Kim pun sudah siap dengan kemungkinan terburuk.

Walaupun pada akhirnya kompetisi gagal terselenggara, dia akan menerima keputusan tersebut dengan lapang dada.

"Setidaknya, kami masih bisa latihan, masih bisa main bola. Jadi, buat saya gak terlalu susah untuk jaga semangat, jaga motivasi juga," tutur Kim.

"Setiap hari saya bisa lakukan hal yang saya suka, yaitu main bola. Jadi, tidak terlalu dipikirkan atau terlalu dipermasalahkan," imbuh dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com