Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadapi Persib Bandung, Tira-Persikabo Siapkan Dua Komposisi Berbeda

Kompas.com - 01/09/2020, 22:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko, menyambut antusias rencana uji tanding yang akan dilakoni tim asuhannya melawan Persib Bandung.

Uji tanding antara Persib vs Tira-Persikabo akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (5/9/2020).

"Soal uji coba dengan Persib telah dikomunikasikan Asisten saya Coach Miftahudin Mukson yang berkomunikasi dengan staf pelatih Persib," kata Igor kepada wartawan, Selasa (1/9/2020).

Igor mengatakan, Tira-Persikabo membutuhkan uji tanding untuk mematangkan persiapan menghadapi kelanjutan Liga 1 2020.

Menurut Igor, sejak menggelar sesi latihan pada awal Juli lalu dirinya belum bisa melihat secara utuh kesiapan para pemainnya menghadapi lanjutan Liga 1 2020.

Baca juga: Jelang Liga 1 2020, Uji Coba Persib Bandung Vs Tira Persikabo Digelar 5 September

Oleh karena itu, uji tanding dengan Persib akan dijadikan sebagai ajang untuk mengukur sejauh mana kesiapan Tira-Persikabo menghadapi kompetisi.

"Pertandingan uji coba termasuk melawan Persib penting bagi kami tim kepelatihan untuk melihat perkembangan permainan tim kami. Untuk melihat kesiapan mereka untuk kompetisi nanti," tutur Igor.

Beruji tanding dengan Persib, Igor akan mencoba berbagai skema permainan. Dia juga sudah menyiapkan dua komposisi pemain yang berbeda. Menurut Igor, hal tersebut dilakukan untuk memberikan kesempatan unjuk gigi bagi semua pemain.

"Dalam pertandingan uji coba dengan Persib di Bandung 5 September nanti, kami akan mencoba memainkan dua line up berbeda," ucap pelatih asal Belarus itu.

Igor berharap, uji tanding dengan Persib bisa berlangsung aman dengan tanpa adanya pemain yang mengalami cedera. Menurut Igor, penting bagi kedua tim untuk bermain rapih agar tidak merugi. Terlebih, kompetisi akan kembali bergulir kurang dari sebulan lagi.

"Tentunya juga saya berharap uji coba nanti berjalan dengan normal , berjalan dengan baik tanpa harus ada yang cedera. Karena kami ingin melihat perkembangan tim hingga saat ini setelah berlatih dua bulan," tegas Igor.

Bagi Persib dan Tira-Persikabo, ini adalah momen kedua mereka bentrok dalam uji tanding. Sebelumnya, pada pramusim menuju Liga 1 2020, Persib dan Tira-Persikabo juga melakoni uji tanding di Stadion GBLA. Dalam laga tersebut, kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com