Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tampil pada Usia 53 Tahun, Kizuyoshi Miura Bikin Rekor sebagai Pemain Tertua

Kompas.com - 08/08/2020, 09:00 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber The Sun

KOMPAS.com - Kizuyoshi Miura menorehkan rekor baru. Dia tercatat sebagai pemain tertua yang pernah tampil dalam sebuah pertandingan profesional karena merumput pada usia 53 tahun.

Kizuyoshi Miura mencatatkan tinta emas tersebut kala membela Yokohama FC padpa ajang Piala Liga YBC Levain Cup pada Rabu (5/8/2020).

Miura berusia 53 tahun, 5 bulan, dan 10 hari saat timnya melawan Sagan Tosu, yang merupakan bekas klub Fernando Torres.

Dalam laga di mana Miura bermain lebih dari sejam ini, Yokohama FC menang 1-0 berkat gol Yuji Senuma pada menit ke-91.

Baca juga: Usia 52 Tahun, Kazuyoshi Miura Perbarui Kontrak bersama Yokohama FC

Miura memperbarui kontrak bersama Yokohama FC pada Januari 2020. Kini, pemain dengan sebutan King Kazu tersebut sudah memasuki tahun ke-35 sebagai pesepak bola profesional.

Sebelumnya, Miura memecahkan rekor Yukio Tsuchiya sebagai pemain profesional tertua.

Nama terakhir ini pernah merumput pada usia 42 tahun 10 bulan bersama Venforet Kofu dalam ajang Piala Liga 2017.

Miura lahir pada 1967 dan memulai karier pada 1982. Sosok asal Jepang ini mengawali kariernya di level klub bersama Atletico Juventus di Brasil pada 1982, sebelum pindah ke raksasa Brasil, Santos, pada 1986.

Bersama timnas Jepang, Miura menorehkan 89 caps dan mempersembahkan 55 gol.

Kali terakhir Miura membela Jepang pada 2000 alias 20 tahun lalu. Meski demikian, dia masuk skuad timnas futsal Jepang pada 2012 dan tampil sebanyak enam kali.

Selama 35 tahun berkarier, Miura sudah mencetak 221 gol dalam 754 pertandingan. Musim terbaiknya terjadi pada 1996 ketika dia membukukan 30 gol dalam 39 laga bersama Verdy Kawasaki.

Kini, Miura memegang rekor pesepak bola tertua. Dia pun tercatat sebagai pencetak gol tertua di dunia dalam liga profesional berkat gol yang dicetaknya pada 2017 ke gawang Thespaku Gunma dalam ajang J2 League.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com