Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kazuyoshi Miura Tetap Paling Gaek

Kompas.com - 06/08/2020, 22:38 WIB
Josephus Primus

Penulis

Sumber Kyodo News

TOSU, KOMPAS.com - Pesepak bola asal Jepang Kazuyoshi Miura tetap menjadi pemain paling gaek di Liga Jepang musim 2020-2021.

Miura pada Rabu (5/8/2020) bermain kembali bersama klubnya, Yokohama FC pada pergelaran Piala Liga, YBC Levain Cup.

Baca juga: Usia 52 Tahun, Kazuyoshi Miura Perbarui Kontrak bersama Yokohama FC

Kala berlaga, usia Miura adalah 53 tahun, 5 bulan, dan 10 hari.

Senyum ceria striker berusia 50 tahun, Kazuyoshi Miura selepas mencetak gol ke gawang ThespaKusatsu Gunma pada laga pekan ketiga J2 League di Stadion Nippatsu Mitsuzawa, Minggu (12/3/2017).Dok. J League Senyum ceria striker berusia 50 tahun, Kazuyoshi Miura selepas mencetak gol ke gawang ThespaKusatsu Gunma pada laga pekan ketiga J2 League di Stadion Nippatsu Mitsuzawa, Minggu (12/3/2017).

Bermain pada putaran kedua melawan Sagan Tosu di Stadion Ekimae Real Estate, Miura mengungguli pemain tertua sebelumnya yakni Yukio Tsuchiya.

Waktu itu, pada laga 2017, Tsuchiya yang berseragam Venforet Kofu berusia 42 tahun 10 bulan.

Kazuyoshi Miura merayakan ulang tahun ke-50 bersama suporter Yokohama FC, 26 Februari 2017.TORU YAMANAKA/AFP Kazuyoshi Miura merayakan ulang tahun ke-50 bersama suporter Yokohama FC, 26 Februari 2017.

Yokohama FC yang awalnya bernama Yokohama Flugels kembali berkompetisi di kasta tertinggi Liga Jepang setelah 13 tahun berada di kasta kedua.

Miura dikenal dengan sebutan King Kazu.

Tahun ini adalah yang ke-35 bagi Miura berlaga sebagai pesepak bola profesional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com