Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi dan Fakta Man United Vs Southampton, Setan Merah Bisa Pesta Gol

Kompas.com - 13/07/2020, 13:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com - Jadwal pekan ke-35 Liga Inggris menyajikan laga Manchester United vs Southampton.

Laga Man United vs Southampton akan berlangsung di Stadion Old Trafford, Senin (13/7/2020) atau Selasa dini hari WIB.

Melihat statistik, kondisi skuad, dan penampilan terakhir kedua tim, di atas kertas Man United diprediksi akan menang mudah atas Southampton.

Setelah Liga Inggris dilanjutkan, Man United sejauh ini menjadi satu-satunya tim yang belum pernah merasakan kekalahan.

Baca juga: Man United Vs Southampton, Kata Solskjaer Soal 17 Laga Tak Terkalahkan

Dalam lima laga, Man United sukses meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang.

Statistik itu semakin sempurna karena dalam lima laga Man United mampu mencetak 15 gol dan baru kebobolan tiga kali.

Menilik lebih jauh, Man United saat ini juga masih mempertahankan tren 17 laga beruntun tidak pernah kalah di semua kompetisi.

Di sisi lain, Southampton masih belum bisa konsisten dalam kelanjutan Liga Inggris.

Baca juga: Man United Vs Southampton, Danny Ings Kembali Jadi Sorotan

Southampton dalam lima laga terakhir meraih tiga kemenangan serta masing-masing satu untuk hasil imbang dan kalah.

Terkait kondisi skuad, semua pemain inti Man United dipastikan bisa tampil.

Man United tentu akan kembali mengandalkan duo Bruno Fernandes dan Paul Pogba di lini tengah.

Dua pemain itu akan menopang trio penyerang yang kini sedang on fire, yakni Anthony Martial, Mason Greenwood, dan Marcus Rashford.

Adapun Danny Ings menjadi pemain Southampton yang harus diwaspadai Man United jika ingin melanjutkan tren empat kemenangan beruntun.

Danny Ings adalah pemain Southampton yang paling menonjol setelah Liga Inggris dilanjutkan seusai mencetak empat gol dan satu assist pada lima laga terakhir.

Baca juga: Man United Kini Lebih Kuat, David De Gea Diminta Berubah

Berbeda dari Man United yang seluruh pemain intinya bisa tampil, Southampton dipastikan kehilangan empat pilar karena cedera.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com