Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tolak Rencana PSSI, Persiraja Ingin Liga 1 Digelar di Aceh

Kompas.com - 06/06/2020, 14:40 WIB
Angga Setiawan,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comPersiraja Banda Aceh menolak rencana PSSI untuk melanjutkan kompetisi Liga 1 2020 dengan dipusatkan di Pulau Jawa.

Penolakan tersebut disampaikan oleh Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani, saat dihubungi BolaSport.

Rahmad Djailani berharap PSSI bisa mempertimbangkan ulang rencana melanjutkan Liga 1 di Pulau Jawa yang notabene menjadi pusat penyebaran virus corona.

"Kami meminta agar dipertimbangkan. Mengapa kompetisi nantinya harus bermain di Pulau Jawa mengingat pandemi virus corona berpusat di sana," ucap Rahmat Djailani.

Baca juga: Dayen Gentenaar: Saya Dengar PSSI Cari Pemain Naturalisasi di Piala Dunia U-20

Lebih lanjut, Rahmat Djailani mengatakan perjuangan Persiraja tampil di Liga 1 seakan sia-sia jika pertandingan digelar di Pulau Jawa.

Seperti diketahui, Persiraja merupakan tim promosi Liga 1 bersama dengan Persita Tangerang dan Persik Kediri.

Masyarakat Aceh dinilainya akan kecewa karena sudah menunggu hampir 12 tahun lamanya melihat Persiraja di kasta tertinggi di Indonesia.

Bahkan, Persiraja siap jika dipercaya untuk menjadi tuan rumah.

Baca juga: Pangkas Gaji Shin Tae-yong, Ini Jawaban PSSI

"Kalau kami maunya bisa menggelar pertandingan kandang."

"Usulan kami bisa berlangsung di Aceh. Kasihan juga sudah menunggu 12 tahun untuk bermain di Liga 1, tiba-tiba begitu kompetisi dimulai, malah bermain di Pulau Jawa."

"Mohon itu pertimbangannya," ucap Rahmat Djailani.

Rahmat Djailani menambahkan, pihaknya memiliki dua stadion yang bisa dipakai apabila Persiraja jadi tuan rumah.

Baca juga: Respons Positif Umuh Muchtar soal Opsi Liga 1 2020 Dipusatkan di Jawa

Kedua venue tersebut adalah Stadion Harapan Bangsa dan Stadion Haji Dimurthala.

Kedua stadion tersebut terletak di pusat Kota Aceh yang jaraknya sangat dengan dengan bandara.

Selain itu, di dekat stadion ada rumah sakit rujukan virus corona dengan standar secara nasional oleh Gugus Tugas Covid-19.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com