Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Satu Pemain Liga Inggris Positif Virus Corona, Satu Skuad Karantina

Kompas.com - 16/05/2020, 12:30 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Jika Premier League mengikuti panduan kesehatan dari otoritas kesehatan Inggris, langkah pencegahan dan penanganan pemain yang positif terkena Covid-19 akan sangat tegas.

Klub-klub Liga Inggris berencana kembali latihan berkelompok pada pekan depan sebagai bagian dari roadmap untuk memulai kembali musim pada 12 Juni 2020.

Premier League sejauh ini enggan berkomentar terhadap detail dari protokol kesehatan yang mereka bagikan kepada setiap klub peserta.

Namun, otoritas kasta tertinggi Liga Inggris itu telah mengutarakan kepada Guardian bahwa mereka mengikuti panduan dari Public Health England, otoritas kesehatan umum Inggris.

Baca juga: Tottenham Vs Man United, Calon Partai Perdana Kembalinya Liga Inggris

Hal ini berarti bahwa seorang pemain yang terdeteksi positif Covid-19 harus menjalani periode isolasi diri selama tujuh hari.

Sementara, mereka yang melakukan kontak dengan orang tersebut harus menjalani karantina mandiri selama 14 hari.

Protokol medis ini dikatakan menimbulkan reaksi dari para manajer Liga Inggris.

Beberapa klub dilaporkan ingin menunggu protokol seperti apa yang bakal diterapkan sebelum melakukan tes ke para pemain mereka.

Karantina massal diyakini menjadi langkah mundur bagi kembalinya sepak bola di negeri Ratu Elizabeth II.

Baca juga: Mayoritas Pemain Liga Inggris Siap Merumput Lagi, tetapi...

Apalagi, klub-klub menyatakan perlu waktu dua minggu latihan intensif sebelum pertandingan dapat kembali bergulir.

Hal ini menimbulkan masalah apabila ada klub dengan pemain positif Covid-19 karena persiapan kubu tersebut akan terhapus sama sekali dibanding dekan-rekan mereka.

Premier League ingin mengikuti langkah Bundesliga untuk memulai kembali kompetisi elite 2019-2020.

Liga Jerman akan kembali bergulir pada akhir pekan ini dengan klub-klub mengikuti imbauan otoritas kesehatan setempat.

Di Jerman, hanya pemain terdeteksi positif Covid-19 yang akan menjalani karantina mandiri.

Alhasil, pendekatan Liga Inggris akan menyerupai Liga Italia di mana seluruh skuad akan karantina mandiri jika ada satu pemain positif Covid-19.

Hal ini menimbulkan reaksi dari Ketua Komite Olimpiade Italia (CONI), Giovani Malago.

"Aktivitas klub berisiko terhenti lagi jika ada satu orang yang dinyatakan positif dan seluruh skuad harus diisolasi sehingga membuat semua usaha terasa sia-sia," kata Malago.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com