Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rencana Solskjaer Atasi Krisis Lini Tengah Manchester United

Kompas.com - 04/01/2020, 22:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memiliki keyakinan terhadap Nemanja Matic dan Fred untuk mengisi lini tengah timnya.

Solskjaer mengaku kehilangan Paul Pogba dan Scott McTominay karena mengalami cedera pada saat yang bersamaan.

Meski demikian, sang pelatih sudah menemukan solusi. Ia menilai Nemanja Matic dan Fredd bisa menggantikan Pogba dan McTominay.

Matic dan Fred sendiri bermain dengan cukup baik dalam dua pertandingan terakhir Man United.

Sebelumnya, Man United dikabarkan bakal membeli pemain baru pada bursa trasnfer Januari untuk memperkuat lini tengah mereka.

Baca juga: Tekad Solskjaer Kembalikan Man United ke Era Sir Alex Ferguson

Adapun Matic juga dikabarkan bakal pindah dari Old Trafford pada bulan Januari ini.

Kendati demikian, Solskjaer masih optimistis timnya bisa menangani krisis lini tengah. 

"Kami memiliki dua pemain yang fit di lini tengah yakni Nemanja dan Fred," kata Solskjaer yang dilansir dari laman resmi Man United.

"Ini akan menjadi tugas yang sulit bagi mereka. Tetapi, saat ini kami harus terus meminta Nemaja dan Fred untuk berusaha," kata Solskjaer menambahkan.

Sebelumnya, Matic juga pernah absen membela Man United usai mengalami cedera setelah sesi latihan.

Posisinya kemudian digantikan oleh gelandang muda McTominay yang juga sedang diistirahatkan karena cedera lutut ligamen saat pertandingan Man United vs Newcastle United, pada Jumat (27/12/2019) lalu.

Baca juga: FA Cup Wolves Vs Man United, Setan Merah Ditinggal 6 Pemain

"Kami harus mencari solusi dengan menemukan posisi yang tepat untuk mengisi kekosongan setelah Paul dan Scott cedera," kata pelatih berusia 46 tahun itu.

Selain itu, Timothy Fosu-Mensah dinilai bisa menjadi salah satu opsi bagi Manchester United untuk memperkuat lini tengah mereka, meski posisi utamanya bukan sebagai gelandang.

"Ketika Tim (Fosu-Mensah) kembali, dia mampu bermain di lini tengah. Andreas (Pereira) juga bisa menjadi pilihan," ucap Solskjaer.

Selanjutnya, Man United bakal berhadapan dengan Wolverhampton Wanderers dalam laga putaran ketiga Piala FA pada Minggu (5/1/2020). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com