Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Liga Ukraina, Seorang Pemain Dikartu Merah karena Melawan Rasisme

Kompas.com - 11/11/2019, 19:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Nasib sial harus diterima kapten Shakhtar Donetsk, Tasion, ketika membela timnya melawan Dynamo Kyiv dalam lanjutan pekan ke-14 Liga Ukraina 2019-2020.

Dalam laga yang dihelat di Stadion Metalist, Minggu (10/11/2019) tersebut, ia harus diusir keluar lapangan pada menit ke-82 setelah mendapatkan kartu merah dari wasit.

Dilansir Goal, Taison mendapatkan kartu merah karena perilakunya yang menentang rasisme.

Dalam video tayangan ulang, penyerang 31 tahun itu terlihat mengacungkan jari tengah dan menendang bola ke arah penonton.

Baca juga: Rasisme Tak Kunjung Hilang dari Sepak Bola Italia, FIFA Angkat Bicara

Hal itu ia lakukan setelah mendengar kata-kata bernada rasialisme yang ditujukan kepadanya.

Taison pun keluar lapangan sembari menangis.

Sementara itu, kelompok antirasis FARE, menentang ulah wasit yang justru mengusir Taison.

Mengikuti protokol yang direkomendasikan UEFA, wasit harusnya menghentikan pertandingan jika ada perilaku rasialisme.

"Langkah ketiga dari protokol itu adalah menghentikan pertandingan. Langkah ketiga tidak diambil, korban rasisme malah diusir," tulis FARE dalam akun Twitter mereka.

Dihubungi secara terpisah, pelatih Shakhtar Donetsk, Luis Castro, juga mendukung tindakan Taison.

Baca juga: Rasisme di Liga Italia Kembali Terjadi, Laga Sempat Dihentikan

"Sekarang ini, saya ingin mendukung sepenuhnya seseorang yang mendapatkan ejekan rasialis dan siapa pun yang mengalami hari ini," kata Luis Castro.

Adapun pada laga tersebut, Shakhtar Donetsk menang tipis 1-0 lewat gol yang dicetak Serhiy Kryvtsov pada menit ke-18.

Kemenangan itu membuat Shakhtar Donetsk kini memuncaki klasemen Liga Ukraina 2019-2020 dengan raihan 40 poin dari 14 laga.

Sementara itu, Dynamo Kyiv masih tertahan di peringkat ke-4 dengan koleksi 21 poin dari 14 laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com