Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dani Alves Masih Ingin Main di Piala Dunia 2022 meski Tak Lagi Muda

Kompas.com - 07/08/2019, 20:40 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Meski kini telah berusia 36 tahun, Dani Alves ternyata masih berambisi untuk tampil di Piala Dunia 2022 di Qatar bersama tim nasional Brasil.

Padahal, saat Piala Dunia 2022 nanti, Dani Alves sudah berusia 39 tahun. Namun, faktor usia tak menyurutkan semangatnya untuk terus menjadi bagian tim Samba.

Baca juga: Link Live Streaming Kalteng Putra Vs Arema FC, Kick Off 18.30

Setelah musim lalu memperkuat Paris Saint-Germain (PSG), kini Alves kembali ke kampung halamannya Brasil untuk memperkuat klub Sao Paolo.

Bagi bek kanan tersebut bergabung ke Sao Paolo akan tetap membuka kesempatannya menembus skuad tim nasional Brasil untuk Piala Dunia 2022.

"Saya bermimpi untuk main di Piala Dunia berikutnya, dan saya membutuhkan tim yang memercayai saya," ujar Alves yang dikutip dari ESPN.

"Saya datang ke Sao Paolo untuk meraih hasil. Saya tak mau orang-orang berpikir bahwa masa karier saya akan berakhir. Saya masih punya banyak target," ucap dia melanjutkan.

Dani Alves merupakan kapten timnas Brasil yang baru saja menjadi juara pada ajang Copa America 2019.

Pada babak final, Brasil mengalahkan Peru dengan kedudukan 3-1 melalui gol yang dicetak oleh Everton, Gabriel Jesus, dan Richarlison.

Sebelumnya, sebagai pesepak bola profesional, Dani Alves tercatat pernah memperkuat Bahia, Sevilla, Barcelona, Juventus, dan PSG.

Dari semua klub tersebut, terhitung Dani Alves sudah merengkuh lebih dari 40 gelar juara dari berbagai ajang.

Baca juga: Indonesia Vs Thailand, Bima Minta Timnas U-15 Waspadai Set Piece Lawan

Alves sendiri absen saat Piala Dunia 2018 di Rusia karena mengalami cedera lutut.

Kali terakhir dia bermain di Piala Dunia pada edisi 2014. Namun saat itu, ia kalah bersaing dengan Maicon sebagai pemain starter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com