Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSM Makassar Vs Persija Jakarta, Sandi Sute Ingin Juara di Markas Lawan

Kompas.com - 06/08/2019, 07:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Gelandang Persija Jakarta, Sandi Darma Sute, bertekad membawa timnya menjadi juara Piala Indonesia di markas PSM Makassar.

Persija Jakarta akan menghadapi PSM Makassar pada final leg kedua Piala Indonesia di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar, pada Selasa (6/8/2019).

Tim Macan Kemayoran hanya butuh minimal bermain seri demi memastikan gelar Piala Indonesia dapat mereka bawa ke Ibu Kota.

Sebaliknya, PSM Makassar wajib meraih kemenangan minimal 2-0 melawan Persija Jakarta demi memperbesar peluang meraih juara.

Baca juga: Jadwal Leg Kedua Final Piala Indonesia 2019, PSM Vs Persija

Sebab, pada final leg pertama di markas Persija beberapa waktu lalu, PSM kalah tipis dengan skor 0-1.

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Senin (5/8/2019), gelandang Persija, Sandi Darma Sute, mengatakan, pihaknya siap membawa tim menjuarai Piala Indonesia.

Demi mewujudkan impian tersebut, Sandi Darma Sute meminta semua pemain tampil maksimal demi memenangi pertandingan.

Baca juga: PSM vs Persija, Macan Kemayoran Sudah Analisis Kelemahan Lawan

"Tujuan kami datang ke sini hanya satu untuk mengukir sejarah Persija Jakarta," kata Sandi Sute.

"Kami ingin Persija Jakarta dapat meraih juara Piala Indonesia 2018 di markas PSM Makassar," ujarnya.

Sesuai jadwal, sebelumnya, pertandingan final leg kedua Piala Indonesia ini akan berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, pada Minggu (28/7/2019).

Namun, karena masalah keamanan, PSSI menunda pertandingan dan akhirnya baru dapat digelar pada Selasa (6/8/2019) ini. (Bayu Chandra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com