Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Angkat Bicara soal Lampard dan Larangan Transfer Chelsea

Kompas.com - 01/08/2019, 19:15 WIB
Dimas Almufarid,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jose Mourinho dikenal sering memiliki hubungan yang sangat dekat dengan anak asuhnya saat masih melatih, salah satunya adalah dengan Frank Lampard.

Lampard merupakan pemain yang diasuh Mourinho saat pertama kali melatih Chelsea mulai tahun 2004 hingga 2007.

Dalam tiga tahun itu, mereka berhasil menjuarai Liga Inggris dua musim berturut-turut setelah 50 tahun puasa gelar liga dan memberi total lima trofi untuk The Blues.

Musim panas 2013, Mourinho kembali untuk kedua kalinya ke Stamford Bridge sebagai pelatih dan menghabiskan dua setengah musim sebelum akhirnya dipecat klub.

Baca juga: Mourinho Tak Bisa Nikmati Waktu Senggang karena Ingin Kembali Melatih

Tahun itu, Lampard hanya bermain satu musim di bawah Mourinho sebelum akhirnya memutuskan hengkang ke rival Manchester City pada 2014.

Babak baru bagi Frank Lampard di Chelsea sebagai pelatih pun tak luput dari perhatian pria asal Portugal ini.

Menurut Mourinho, Lampard merupakan sosok yang mempunyai kepribadian luar biasa dan sangat profesional di atas lapangan.

Baca juga: Benzema Bela Real Madrid yang Terpuruk Sepanjang Laga Pramusim

"Saya tidak akan mengatakan dia akan jadi pelatih fenomenal karena saya menyayanginya (Lampard)," kata Mourinho saat diwawancara SkySports Football, Kamis (1/8/2019).

"Saya juga tidak akan mengatakan bahwa saya tidak percaya bahwa dia akan berhasil," ujarnya.

"Hanya waktu yang bisa menjawab, sejujurnya, menurut saya, dia sangat mempunyai potensi. Dia menyukai apa yang dia lakukan dan saya akan doakan yang terbaik untuknya," ucapnya.

Dengan larangan transfer yang dialami Chelsea, Lampard akan memiliki situasi unik di Stamford Bridge, sesuatu yang menurut Mourinho dapat menguntungkan mereka.

Baca juga: Jorginho Merasa Lebih Bebas Dilatih Lampard Ketimbang Sarri di Chelsea

Menurut dia, memanfaatkan pemain akademi bisa menjadi jalan keluar untuk Chelsea karena klub ini sangat memperhatikan pemain akademi dan banyak yang sudah memiliki jam terbang cukup.

Penyerang Chelsea, Tammy Abraham, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barcelona pada laga persahabatan di Saitama, Jepang, Selasa (23/7/2019).AFP/TOSHIFUMI KITAMURA Penyerang Chelsea, Tammy Abraham, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barcelona pada laga persahabatan di Saitama, Jepang, Selasa (23/7/2019).

Baca juga: Red Bull Salzburg Vs Chelsea, 8 Gol Tercipta, The Blues Menang

Mourinho memberi contoh seperti Kurt Zouma dan Tammy Abraham yang sudah sering dipinjamkan oleh Chelsea sehingga mempunyai banyak pengalaman dan dirasa mampu memberikan kontribusi kepada tim.

"Sekarang justru Chelsea mempunyai sebuah jawaban yang belum tentu klub lain punya," katanya.

"Satu-satunya masalah bagi mereka (Chelsea) adalah mereka telah kehilangan pemain fenomenal, Eden Hazard, jelas merupakan pemain spesial di sana," ujar Mourinho.

Pasukan Frank Lampard baru saja memetik kemenangan di laga pramusim menghadapi Red Bull Salzburg 5-3 di Red Bull Arena, Rabu (31/7/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com