Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Federer Menyesal Gagal Menang Lawan Djokovic pada Final Wimbledon 2019

Kompas.com - 15/07/2019, 17:20 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ada penyesalan dalam diri petenis putra asal Swiss, Roger Federer, setelah menelan kekalahan dari Novak Djokovic pada final Wimbledon 2019. Ini membuat dia gagal menambah koleksi gelar grand slam.

Babak final Wimbledon 2019 pada nomor tunggal putra menghadirkan laga seru nan memukau. Duel Roger Federer dan Novak Djokovic berlangsung hingga lima set.

Federer sebenarnya sudah unggul 8-7 (40-15) pada set kelima atas rivalnya dari Serbia tersebut.

Meski sempat kembali berduel sengit, Federer kembali mengantongi dua break point saat kedudukan 11-11. Akan tetapi, Federer gagal.

Baca Juga: Kalahkan Federer dalam 4 Jam 57 Menit, Djokovic Juarai Wimbledon

Kesempatan justru berhasil dimanfaatkan oleh Djokovic yang juga bertarung habis-habisan. Pemain nomor satu dunia ini justru membalikkan keadaan dan kemudian membukukan kemenangan 7-6 (5), 1-6, 7-6 (4), 4-6, 13-12 (3).

Kekalahan tersebut sekaligus mengubur impian Federer untuk mengantongi gelar kesembilan Wimbledon. Mantan pemain nomor satu dunia ini pun belum bisa menambah koleksi trofi grand slam-nya menjadi 21.

Seusai pertandingan final tersebut, pemain yang kini berusia 37 tahun itu tak bisa menyembunyikan rasa penyesalannya.

"Saya tidak tahu apa yang saya rasakan saat ini, saya tidak bisa mempercayai hal itu (nyaris menang)," ujar Federer, dikutip BolaSport.com dari laman BBC.

"Saya selalu berusaha memaksakan diri untuk menatap hasil ini dari sisi lain yang lebih baik. Tetapi, hal seperti itu sejatinya sangat sulit setelah kehilangan kesempatan seperti tadi," kata dia menambahkan.

Final Wimbledon 2019 tersebut pun menjadi final nomor tunggal paling lama sepanjang sejarah penyelenggaraan babak final Wimbledon lantaran berdurasi selama empat jam 57 menit.

Tak cuma itu, laga Federer versus Djokovic pun menjadi pertandingan final Wimbledon perdana yang menyajikan laga tie-break lima set.

Bagi Federer, kekalahan dari pertandingan terlama bukan kali ini saja dialaminya.

Baca Juga: Final Wimbledon 2019, Rekor Pertemuan Roger Federer Vs Novak Djokovic

Sebelumnya, dia juga pernah menderita kekalahan setelah melakoni duel alot selama empat jam 48 menit kontra Rafael Nadal (Spanyol) pada final Wimbledon 2008.

Meski gagal meraih titel Wimbledon 2019, hingga saat ini Federer masih memegang rekor peraih grand slam terbanyak dengan raihan 20 gelar.

Di belakang dia ada dua rival beratnya, Rafael Nadal dan Djokovic. Nadal, yang tahun ini juara French Open di Roland Garros, mengantongi 18 gelar grand slam sedangkan Djokovic 16 gelar.

Novak Djokovic menjadi juara Wimbledon 2019 untuk nomor tunggal putra seusai mengalahkan Roger Federer dalam pertarungan 5 set, 14 Juli 2019. AFP/DANIEL LEAL-OLIVAS Novak Djokovic menjadi juara Wimbledon 2019 untuk nomor tunggal putra seusai mengalahkan Roger Federer dalam pertarungan 5 set, 14 Juli 2019.

Para petenis top masih memiliki satu kesempatan meraih gelar grand slam pada tahun ini. Mereka bakal tampil dalam turnamen US Open 2019 yang berlangsung di New York, Amerika Serikat, 26 Agustus hingga 8 September.

Federer tetap punya potensi juara dalam grand slam lapangan keras tersebut. Sepanjang kariernya, dia lima kali jadi juara di sana (2004, 2005, 2006, 2007, 2008).

Djokovic pun tetap jadi favorit. Sang juara bertahan tiga kali juara US Open pada 2011, 2015 dan 2018.

Sementara itu, Nadal pun sudah tiga kali juara US Open. Si kidal asal Spanyol ini meraih gelar di sana pada 2010, 2013 dan 2017. (Nestri Yuniardi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Liga Spanyol
Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Liga Italia
Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Sports
Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Internasional
Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com