Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala Dunia U-20 2019, Ukraina Jadi Juara Baru

Kompas.com - 16/06/2019, 05:17 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

Sumber BolaSport

LODZ, KOMPAS.com - Ukraina menjadi juara baru Piala Dunia U-20 setelah mengalahkan Korea Selatan pada final Piala Dunia U-20 2019 di Polandia. 

Pada pertandingan final di Stadion Lodz, Timnas U-20 Ukraina menang 3-1 atas wakil Asia yang juga berniat mengincar gelar pertama di ajang tersebut, Sabtu (15/6/2019). 

Korea Selatan berkesempatan menjadi juara pertama Piala Dunia U-20 yang berasal dari Asia. Namun, Ukraina merusak mimpi tersebut.

Ukraina menjadi negara ke-11 yang berhasil menjadi juara Piala Dunia U-20 setelah Uni Soviet (sekarang Rusia), Argentina, Jerman, Brasil, Serbia, Portugal, Spanyol, Ghana, Prancis, dan Inggris.

Baca juga: Final Piala Dunia U-20, Harapan Asia agar Korea Selatan Juara Dunia

Korea Selatan sebetulnya unggul lebih dulu pada menit-menit awal. Lee Kang-in menceploskan penalti setelah Hwang Tae-hyeon dijatuhkan di kotak terlarang pada menit ke-5.

Namun, Ukraina melakukan comeback yang diawali gol Vladyslav Supriaha di menit ke-34 setelah pertahanan Korea Selatan gagal menyapu tendangan bebas lawan di kotak penalti.

Babak kedua baru berjalan 8 menit, Supriaha mencetak gol keduanya memanfaatkan umpan terobosan Yukhym Konoplia.

Korea Selatan mencoba bangkit. Taegeuk Warriors sampai membuat 17 tembakan, nyaris dua kali lipat Ukraina.

Akan tetapi, pada menit-menit terakhir, Heorhii Tsitaishvili mencetak gol sekaligus memastikan kemenangan 3-1 Ukraina atas Korea Selatan. (Dwi Widijatmiko)

Ukraina vs Korea Selatan 3-1 (Vladyslav Supriaha 34', 52', Heorhiy Tsitaishvili 89'/Lee Kang-in 5'pen)

Ukraina (5-4-1): 1-Andriy Lunin; 17-Yukhym Konoplia, 3-Oleksandr Safronov, 2-Valeriy Bondar, 13-Danylo Beskorovainyi, 9-Viktor Korniienko; 7-Heorhiy Tsitaishvili, 8-Oleksiy Khakhlov (6-Maksym Chekh 56'), 15-Kyrylo Dryshlyuk, 10-Serhiy Buletsa (21-Oleksii Kashchuk 88'); 11-Vladyslav Supriaha (14-Danylo Sikan 63').

Korea Selatan (5-3-2): 1-Lee Gwang-yeon; 2-Hwang Tae-hyeon, 4-Lee Ji-sol, 5-Kim Hyun-woo, 3-Lee Jae-ik, 19-Choi Jun (8-Lee Kyu-heok 80'); 20-Kim Se-yun (11-Eom Won-sang 46'), 6-Kim Jung-min, 18-Cho Young-wook (7-Jeon Se-jin 63'); 10-Lee Kang-in, 9-Oh Se-hun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com