Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Identitas Real Madrid dan Esensi Barcelona Setelah Lionel Messi

Kompas.com - 21/02/2019, 19:00 WIB
Firzie A. Idris,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.COM - Seperti apa FC Barcelona tanpa Lionel Messi? Pertanyaan itu mencuat di kepala saya setelah Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, berbicara tentang masa depan Lionel Messi.

Wajar, Lionel Messi akan berusia 32 tahun dalam waktu kurang dari lima bulan lagi. Masa senja kariernya sudah di depan mata.

"Saya pikir tak ada yang bisa menggantikan Messi, tidak di Barcelona atau klub lain," ujar Bartomeu seperti dikutip KOMPAS.com dari Sport.

"Kami tentu mulai berpikir tentang masa depan setelah Messi. Namun, itu masih jauh. Lionel Messi masih pemain muda, ia 31 tahun dan punya kontrak hingga dua tahun lagi," ujar Bartomeu lagi.

Kita tak akan pernah tahu apa yang bakal terjadi setelah 2021. Sepak bola bekerja dengan skala berbeda, dua tahun adalah waktu yang sangat lama dan segala sesuatu bisa saja terjadi.

Messi dapat saja memperpanjang kontrak dan menghabiskan beberapa tahun tambahan di Camp Nou. Akan tetapi, ia bisa juga tidak mengambil kontrak anyar.

Mari kita ambil skenario kedua untuk artikel ini.

Jendela untuk melihat apa yang bakal terjadi pada Barcelona pasca-Messi bisa kita lihat sekarang, yakni pada Real Madrid seusai kehilangan Cristiano Ronaldo setelah 10 tahun kebersamaan.

Saya sempat bertanya kepada Rodrigo Gallego, perwakilan La Liga di Indonesia, soal pendapatnya mengenai Real Madrid dan Liga Spanyol yang telah kehilangan Cristiano Ronaldo ke Liga Italia.

Baca juga: Ayah Neymar Bantah Rumor Sang Anak Kembali ke Barcelona

Rodrigo adalah pemuda asli Madrid. Ia lahir di ibu kota Spanyol itu dan pernah mengecap pendidikan di akademi Real Madrid.

Ia pun mengatakan bahwa tak ada pemain yang lebih besar dari mantan klubnya tersebut.

"Cristiano boleh pergi tetapi Real Madrid tetap akan ada jauh setelah ia pensiun," tutur Rodrigo.

Hanya, ia mengakui bahwa suksesi Real Madrid dari era Cristiano Ronaldo tidak berjalan mulus.

Los Blancos konservatif dan enggan langsung mengganti CR dengan megabintang sepak bola lain.

Pembelian outfield termahal mereka adalah Vinicius Junior senilai 45 juta euro (menurut AS), transfer yang sudah disetujui sejak Mei 2017.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com