Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Neymar, Bahaya Mengintai PSG di Liga Champions

Kompas.com - 03/02/2019, 16:15 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Kiper Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Buffon, menyadari laga babak 16 besar Liga Champions musim ini tidak akan berjalan mudah bagi timnya karena Neymar cedera.

PSG akan berhadapan dengan Manchester United pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Old Trafford, Rabu (13/2/2019).

Neymar tidak akan bisa bertanding di babak 16 besar Liga Champions karena terkena cedera kaki sejak bulan lalu.

Buffon pun menyadari absennya Neymar akan menyulitkan PSG untuk mengalahkan Manchester United.

"Setiap tahun, saya selalu berpikir ini akan menjadi tahun yang tepat. Namun, sekarang sudah 24 tahun sejak saya berusaha memenangi Liga Champions," kata Buffon, dilansir Four Four Two, Minggu (3/2/2019).

Baca juga: Cedera 10 Pekan, Neymar Jadikan Spiderman dan Batman Motivasi

"Namun, ini sangat berat sekarang. Anda harus sedikit beruntung. Saat ini, untuk kami, ini adalah saat spesial karena Ney (Neymar) cedera," ujar mantan kiper Juventus ini menambahkan.

Buffon yang telah menginjak usia 41 tahun memang telah lama mendambakan gelar Liga Champions. Namun, hingga kini, dia belum pernah berhasil merengkuh trofi turnamen sepak bola kasta tertinggi Eropa ini.

Bersama PSG, Buffon sempat optimistis mampu mewujudkan mimpinya meraih trofi Si Kuping Besar. Terlebih, setelah PSG lolos ke babak 16 besar.

Akan tetapi, cedera yang menimpa Neymar meruntuhkan optimisme Buffon menyambut laga kontra Manchester United.

"Bagi kami, Ney adalah pemain yang sangat penting karena dia melakukan hal luar biasa untuk tim selama tiga bulan terakhir," kata dia.

"Bagi kami, sangat berbahaya tanpa dia (Neymar)," ujar Buffon menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com