Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manajemen Arema FC Pastikan Lepas 5 Pemain

Kompas.com - 12/12/2018, 11:10 WIB
Andi Hartik,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Manajemen Arema FC memastikan akan melepas lima pemainnya seiring berakhirnya kompetisi Liga 1 2018. Namun, manajemen belum menyebutkan identitas kelima pemain tersebut.

"Hanya lima pemain yang kami lepas nanti. Dengan bergulirnya waktu, teman-teman pasti tahu siapa pemain-pemainnya itu. Sisanya semua kami pertahankan," kata Chief Executive Officer (CEO) Arema FC, Iwan Budianto, pada Minggu (9/12/2018) malam lalu.

Iwan mengatakan, dua dari lima pemain yang akan dilepas sudah berpamitan karena ingin pindah ke klub lain.

Adapun tiga lainnya sengaja dilepas karena berkaitan dengan performa selama merumput bersama skuad Singo Edan.

Baca juga: Resmi, Arema FC Tak Melanjutkan Kontrak Milan Petrovic

"Tiga kami lepas, dua pamitan sama kami untuk ke klub yang lain," katanya.

Sementara itu, Arema FC menyelesaikan kompetisi 2018 di peringkat keenam dengan mengoleksi 50 poin. Iwan mengatakan, torehan itu cukup bagus mengingat Arema FC sempat terpuruk pada awal kompetisi.

Selain itu, berada di posisi keenam menandai prestasi skuad Singo Edan lebih baik daripada kompetisi tahun sebelumnya yang hanya finis di posisi kesembilan.

"Sekali lagi syukur alhamdulillah tutup musim ini dengan hasil yang maksimal, bahkan lebih baik dari musim yang lalu. Musim lalu posisi sembilan, di musim ini kami di peringkat enam," katanya.

Baca juga: Makan Konate Tolak Banyak Tawaran Demi Arema FC

Selanjutnya, Iwan Budianto mentargetkan Arema FC menjadi juara dalam gelaran Piala Indonesia.

"Kami targetkan menjadi juara di Piala Indonesia," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com