Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Arema FC Tak Melanjutkan Kontrak Milan Petrovic

Kompas.com - 11/12/2018, 16:14 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Manajemen Arema FC telah memutuskan untuk tidak melanjutkan kontrak kerja sama dengan pelatih asal Slovenia, Milan Petrovic. Padahal, sang pelatih memperlihatkan kinerja yang cukup bagus sehingga Arema FC terhindar dari degradasi.

Durasi kontrak Milan telah habis sejak 10 Desember 2018. Manajemen Arema FC memberikan kepastian tidak akan memakai lagi jasa sang pelatih yang menggantikan posisi Joko Susilo sejak Mei 2018.

Baca Juga: Dituduh Terima Suap, Manajer Borneo FC: Jangan Samakan Kami dengan Tim Lain

"Manajemen Arema sudah memutuskan untuk tidak menggunakan coach Milan sebagai pelatih musim depan dan ini juga sudah kami sampaikan kepadanya," kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, Selasa (11/12/2018).

Ruddy menyadari keputusan ini akan mengundang pro dan kontra dari suporter dan para pecinta Arema FC. Pasalnya, Milan berhasil mengangkat Singo Edan yang sempat menghuni papan bawah dan mengakhiri Liga 1 2018 di peringkat keenam dengan koleksi 50 poin.

Namun, hasil tersebut bukan satu-satunya hal yang dijadikan pertimbangan manajemen dalam menentukan keputusan. Di luar itu, diakui Ruddy, masih banyak penyebab mengapa Arema FC tak memperpanjang kontrak pelatih berlisensi UEFA Pro tersebut.

"Waktu dulu kami ambil Milan itu juga pro kontra, bahkan sempat dipanggil Petruk atau apalah. Tapi kan yang penting nantinya akan prestasi, pro kontra wajar, kami anggap itu sebagai bentuk kepedulian Aremania pada klub," ucapnya menambahkan.

Sementara itu, Milan mengaku sedih dengan keputusan ini. Dia masih berharap tetap bertahan di Arema FC pada musim depan.

"Sejak awal saya masih ingin tetap berada di tim ini, namun kontrak saya tidak diperpanjang. Terima kasih untuk Aremania, tim ini, kota ini, sangat luar biasa untuk saya," tutur Milan. (Nungki Nugroho)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com