Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Sebut Ada Pihak yang Ingin Jatuhkan David De Gea

Kompas.com - 24/11/2018, 20:35 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MANCHESTER, KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mengungkapkan bahwa ada pihak yang ingin menjatuhkan David de Gea.

Menurut Mourinho, David de Gea seolah memang diposisikan sebagai pihak yang harus tersingkir dari tim nasional Spanyol.

"Saya tahu mengapa De Gea mendapat kritik pedas dari timnas Spanyol," ujar Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.

"Ada orang yang sangat kuat dan ingin mengambil tempat De Gea meski saya tak yakin dia bisa melakukannya karena Spanyol sudah punya kiper terbaik di dunia," ucap Mourinho menambahkan.

Baca Juga: Gara-gara Cristiano Ronaldo, Manchester United Harus Bayar Denda Rp 131 Juta

Secara kebetulan, pernyataan Mourinho tersebut keluar setelah kiper legendaris timnas La Furia Roja, Iker Casillas, ingin kembali berlaga di level internasional.

Beberapa pendapat mengatakan bahwa Casillas adalah sosok yang dimaksud oleh Mourinho.

Argumen semakin kuat karena Casillas dan Mourinho juga sempat terlibat adu mulut melalui media.

Casillas memulainya dengan menyebut Mourinho sebagai pencipta ketegangan besar saat melatih Real Madrid beberapa tahun yang lalu.

Baca Juga: 4 Pemain Manchester United Kembali Jadi Korban Amarah Jose Mourinho

Mourinho pun tak terima dan membalas pernyataan pemain yang dipinggirkannya dalam musim terakhir di Santiago Bernabeu.

"Ia melakukan konfrontasi dengan saya lewat cara yang lebih baik dari siapa pun secara diam-diam," ujar Mourinho. (Sri Mulyati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com