Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikalahkan Borneo FC, Tren Negatif Djanur bersama Persebaya Berlanjut

Kompas.com - 14/10/2018, 14:42 WIB
Ghinan Salman,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Target pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, untuk menyapu bersih seluruh laga kandang dalam sisa kompetisi Liga 1 2018 tak terwujud. Borneo FC yang memupus asa itu karena berhasil meraih kemenangan.

Dalam pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (13/10/2018), Borneo FC menang 1-0. Gol semata wayang klub berjulukan Pesut Etam itu dicetak striker asing Matias Conti pada menit ke-23.

Baca juga: Tanpa Ronaldo dan Messi, Portugal dan Argentina Tak Terkalahkan

Ini membuat Djanur kembali menelan kekalahan di Surabaya. Dengan demikian, sejak mengarsiteki Persebaya, mantan pelatih Persib Bandung ini tercatat sudah kalah dua kali dalam laga kandang.

Dalam lima laga terakhir, Djanur hanya mampu mempersembahkan satu kemenangan ketika melawan Mitra Kukar. Kalah itu mereka menang 4-1 di GBT. Sisanya, tiga kali kalah dan sekali imbang.

"Pertandingan ini ini sebetulnya di luar dugaan. Padahal kami ingin berjuang maksimal untuk meraih tiga poin, tapi kenyataan berbalik,” kata Djanur.

Pelatih asal Majalengka itu berpendapat, penyebab kekalahan Persebaya dipengaruhi beberapa pilar utama yang absen. Mereka kehilangan Irfan Jaya dan David da Silva.

"Kami banyak menciptakan peluang tapi Rishadi Fauzi kelihatannya belum nyetel, masih banyak membuang peluang," tuturnya.

Mantan pelatih PSMS Medan ini pun meminta maaf kepada Bonek Mania karena gagal memberi kemenangan di kandang.

"Kami sudah membuat kecewa mereka (Bonek), sekali lagi minta maaf," imbuhnya.

Hasil ini membuat klub berjulukan The Green Force tetap bertengger di posisi ke-14 klasemen sementara. Mereka rawan disalip Mitra Kukar dan PS TNI di peringkat ke-15 dan 16.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com