Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pebalap Indonesia dari Tim Westbike Juara di Malaysia

Kompas.com - 30/09/2018, 11:16 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pebalap Indonesia dari Team Westbike, Arga Budirahman, berhasil menjuarai kelas Selangor Criterium Series 2018 kelas Fixed Gear Open di seri 1, Sabtu (29/9/2018).

Arga mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan timnya yang selalu mendukung selama penurunan performanya lalu.

“Terima kasih saya ucapkan kepada kedua orang tua saya dan juga tim yang telah mendukung. Saya mengembalikan performa dan kepercayaan diri setelah di beberapa balapan internasional. Kemarin, saya mendapatkan hasil yang kurang maksimal,” tutur Arga dikutip dari siaran pers yang diterima Kompas.com.

Baca juga: Presiden APC Sebut Indonesia Punya Warisan Luar Biasa setelah Asian Para Games 2018

Founder tim Westbike, Duenno Ludissa, berharap Arga dan tim bisa mempertahankan performa hingga akhir musim.

“Semoga hasil baik ini bisa kami pertahankan hingga seri terakhir nanti dan tim kami bisa menjadikan Indonesia sebagai juara umum di kelas fixed gear Selangor Criterium 2018 ini,” ujar Duenno Ludissa.

Balapan yang menggunakan sistem 15 menit dan tiga lap itu berlangsung di Cyberjaya Kuala Lumpur Malaysia.

Sejak start, Arga bersama dua pebalap Yellow Bike Company asal Malaysia, Syafiq Rahmat dan Daniel Wong dari tim Mayhem langsung mengambil posisi terdepan dan terus meninggalkan peserta lainnya.

Baca juga: Jelang Asian Para Games 2018 - Belum Serah Terima Aset Tunda Inapgoc Lakukan Pekerjaan Permanen

Posisi tiga besar ini terus bertahan selama balapan. Pada lap terakhir, Arga berhasil menang dalam adu sprint dan keluar sebagai juara. Arga disusul Syafiq di urutan kedua dan Daniel Wong di urutan ketiga.

Seri kedua akan berlangsung di Bukit Jelutong pada Minggu (28/10/2018). Satu bulan kemudian, seri ketiga akan berlangsung di Shah Alam Kuala Lumpur Malaysia, Rabu (28/11/2018).

Balapan ini menggunakan sistem poin klasemen tiap pebalap mendapatkan poin dari setiap seri. Pebalap dengan poin terbanyak di akhir klasemen akan keluar sebagai juara umum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com