Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Musik Liga Champions Telah 'Membangunkan' Mahrez"

Kompas.com - 15/09/2016, 12:03 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

BRUGES, KOMPAS.com — Leicester City mencatat hasil gemilang dalam debut di Liga Champions. Tim beralias The Foxes itu menang 3-0 di kandang Club Brugge, Rabu (14/9/2016).

Sayap "kilat" Leicester, Riyad Mahrez, jadi bintang dengan ukiran dua gol.

Gol Mahrez tercipta pada masing-masing babak. Ia melakukannya lewat eksekusi tendangan bebas dan penalti.

Dua situasi set-piece itu terjadi setelah rekannya, Jamie Vardy, dijatuhkan paksa oleh pemain lawan.

Pelatih Leicester, Claudio Ranieri, menilai Mahrez seperti terbangun dan tampil hebat karena mendengar musik tema Liga Champions yang mengalun sebelum laga. 

"Saya senang dengan penampilan Mahrez karena dia mencetak dua gol dan bekerja sangat keras. Mungkin dia lelah mendengar 'dilly ding dilly dong' sepanjang waktu dan musik Liga Champions 'membangunkannya'," kata Ranieri kepada BBC.

Dilly ding dilly dong adalah frase yang mengacu pada suara bel fiktif yang dibunyikan Ranieri buat "membangunkan" pasukannya musim lalu. Dia melakukannya ketika tim "tertidur" karena tampil buruk.

"Saat ada sesuatu yang salah, saya akan mengatakan 'dilly ding dilly dong, bangun!'" ujar pelatih asal Italia tersebut.

Setelah melakoni debut positif, Ranieri ogah langsung banyak sesumbar. Ia hanya fokus menatap laga demi laga selanjutnya karena menyadari status timnya sebagai debutan di ajang akbar ini.

"Musim ini hanya kami dan FC Rostov yang belum pernah tampil di Liga Champions. Sungguh sulit menghadapi tim berpengalaman seperti Brugge, Porto, dan Kobenhavn, tetapi kami mengawalinya secara baik. Hal ini memberi kami kepercayaan diri," ucap pria berusia 64 tahun itu.

Sembari bercanda, Ranieri juga mengomentari eksekusi penalti Mahrez yang melahirkan gol ketiga The Foxes. Winger Aljazair berusia 25 tahun itu sebelumnya gagal tiga kali dalam mengonversi empat eksekusi terakhir.

"Jika dia tak mencetak gol penalti itu, saya akan mematahkan lehernya. Saya mencoba memilih (Islam) Simani karena dia adalah eksekutor penalti, tetapi Mahrez yang maju. Dia mengambil tanggung jawab dan mencetak gol," kata Ranieri lagi. (Beri Bagja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com