Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Premier League Dianggap seperti Film Hollywood

Kompas.com - 12/08/2016, 11:33 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Daily Mail

LONDON, KOMPAS.com - Manajer West Ham United, Slaven Bilic, menyamakan Premier League dengan film Hollywood. Sebab, ada banyak manajer bintang di kompetisi kasta teratas Inggris.

Premier League memang tengah mengalami lonjakan atensi menjelang musim 2016-2017 bergulir. Hal itu tidak lepas dari kedatangan Antonio Conte, Josep Guardiola, dan Jose Mourinho.

Ketiganya mendongkrak perolehan trofi dari manajer-manajer Premier League. Apabila ditotal, 19 manajer - minus Hull City yang masih tanpa pelatih - sudah memenangi 66 trofi dalam kariernya.

Berbekal catatan itu, Premier League membentangkan kesenjangan besar dengan empat liga besar Eropa lainnya. Di bawah mereka, ada La Liga dengan koleksi 37 gelar.

Menilik meningkatnya persaingan, Bilic pun menyatakan, "Premier League adalah liga terbaik untuk bekerja, salah satu yang paling merata. Kompetisi ini seperti NBA dan Hollywood."

Menurut Bilic, persaingan ketat tidak cuma terjadi di papan atas, tetapi juga bawah. Dia melihat tim-tim yang biasa bersaing di zona degradasi juga dianggap memiliki sumber daya besar.

Bilic menunjuk Bournemouth sebagai contoh. Tim berjulukan The Cherries mampu menggelontorkan 35,1 juta euro pada bursa transfer musim panas, 18 juta di antaranya untuk seorang Jordon Ibe.

"Liga ini benar-benar sulit karena setiap orang mendapatkan uang yang sama. Liga mengatakan, 'Manchester United, kami akan memberikan cukup uang kepada Bournemouth agar bisa bersaing dengan Anda'," tutur Bilic.

Persaingan di Premier League bakal dimulai pada Sabtu (13/8/2016). Tirai dibuka dengan duel antara Hull City dan juara bertahan Leicester City di Stadion KCOM pukul 18.30 WIB.

Kompas TV Selain Leroy Sane, Siapa Lagi Pesepakbola Jerman Termahal?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com