Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/07/2016, 20:44 WIB

KOMPAS.com - Antoine Griezmann pantas menjadi nomine FIFA Ballon d'Or. Pendapat tersebut diutarakan manajer Arsenal, Arsene Wenger, dan Blaise Matuidi, rekan setim Griezmann di tim nasional Perancis.

Performa Griezmann sepanjang musim 2015-2016 memang fenomenal. Dia membawa Atletico Madrid bersaing ketat dengan Barcelona dan Real Madrid dalam perebutan gelar juara Divisi Primera La Liga.

Griezmann pun mengantarkan Atletico ke final Liga Champions. Akan tetapi, pada dua ajang itu, dia gagal menjadi yang terbaik bersama timnya.

Kesempatan ketiga datang di Piala Eropa 2016. Bersama Perancis, Griezmann melangkah ke final. Mereka akan menantang Portugal yang dikapteni Cristiano Ronaldo, lawan Griezmann di final Liga Champions.

Penampilan Griezmann juga fenomenal. Pemain berusia 25 tahun itu membukukan 6 gol, termasuk dua gol kemenangan timnya pada semifinal menghadapi Jerman, Kamis (7/7/2016).

"Menurut saya, Griezmann menjadi salah satu kandidat peraih Bola Emas," kata Wenger soal kemungkinan Griezmann menjadi pemain terbaik di Piala Eropa 2016 kepada Konbini, seperti dilansir dari FourFourTwo, Minggu (10/7/2016).

Wenger juga menyamakan Griezmann dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, dua pemain yang bergantian meraih trofi Ballon d'Or sejak 2008.

"Di Spanyol, dia tidak jauh dari Ronaldo dan Messi. Soal umur, Griezmann lebih unggul. Di Piala Eropa, dia sudah mencetak 6 gol dan sejumlah assist. Statistik itu punya makna besar," tutur Wenger.

"Musim ini, dia melangkah ke final Liga Champions dan mencetak gol pada sejumlah laga besar. Hal itu terlepas dari 22 gol di La Liga. Jadi, mengapa dia tidak bisa menjadi kandidat peraih Ballon d'Or?" ucapnya lagi.

Dukungan juga diberikan oleh Matuidi. Dia yakin Griezmann bisa mengikuti jejak dua pendahulunya di Les Bleus, julukan timnas PErancis.

"Saya pikir dia adalah kandidat Ballon d'Or. Jika diminta untuk melakukan voting, saya akan memilih dia," tutur Matuidi seperti dikutip AS.

Sejarah mencatat ada 4 pemain Perancis yang pernah menerima bola emas. Mereka adalah Raymond Kopa, Michel Platini, Jean-Pierre Papin, dan Zinedine Zidane.

Sejak Kaka meraihnya pada 2007, hanya ada Messi dan Ronaldo yang bergantian meraih trofi Ballon d'Or. Tahun ini, nama Griezmann juga Gareth Bale bisa menjadi nomine kuat mengingat performanya di Piala Eropa 2016.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com