Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dua Syarat Arsenal Bisa Kalahkan Bayern

Kompas.com - 19/10/2015, 15:54 WIB
KOMPAS.com - Mantan bintang Arsenal Thierry Henry menyampaikan dua syarat agar The Gunners bisa menang atas Bayern Muenchen pada matchday ketiga penyisihan Grup F Liga Champions, Selasa (20/10/2015). Menurut Henry, The Gunners harus mengambil inisiatif menyerang sejak awal dan manajer Arsene Wenger wajib memainkan Petr Cech sebagai pemain inti.

Arsenal saat ini berada di dasar klasemen sementara karena belum meraih poin dalam dua laga yang sudah dilakoni melawan Dinamo Zagreb dan Olympiakos. Tak heran jika tekanan besar menimpa Arsenal ketika menjamu Bayern, karena mereka dituntut meraih kemenangan, apalagi bermain di hadapan publik Emirates.

Sebaliknya, Bayern sedang dalam kondisi yang sangat menjanjikan. The Bavarian mengawali musim 2015-2016 ini dengan hasil yang terbilang sensasional karena memenangi sembilan pertandingan liga dan dari dua kemenangan di Liga Champions, mereka mencetak delapan gol tanpa kemasukkan.

Rekor pertemuan Arsenal dengan Bayern pun tak bagus. Dari tiga musim terakhir, Bayern dua kali menyingkirkan tim London tersebut. Ini yang membuat Henry memberikan peringatan kepada Arsenal agar Mesut Oezil dan kawan-kawan harus memberikan kejutan sejak awal sehingga bisa meraih poin penuh.

"Saya lebih suka melihat mereka bermain menyerang daripada duduk di belakang dan pasif," tulis Henry pada kolomnya di The Sun.

"Pertanyaan besarnya adalah, mampukah mereka mempertahankan tempo tinggi selama 90 menit melawan tim sekaliber Bayern? Saya tak yakin bisa."

Henry juga berharap Wenger memasang Petr Cech sebagai penjaga gawang utama dalam laga tersebut. Ini berkaca dari apa yang Wenger lakukan dalam dua laga sebelumnya ketika dia memasang David Ospina sebagai kiper utama. Ternyata penampilan Ospina di luar harapan.

"Satu hal yang pasti adalah bahwa Arsene tidak bisa mengistirahatkan atau merotasi para pemain bintangnya, seperti yang dia lakukan ketika David Ospina menggantikan Petr Cech melawan Olympiakos," tambah Henry.

"Jika anda tidak memainkan tim terbaikmu melawan Bayern Muenchen, anda mungkin lebih baik tinggal di rumah."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com