Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Perpanjang Kontrak Antonio Valencia

Kompas.com - 26/05/2017, 23:20 WIB

KOMPAS.com - Manchester United mengumumkan bahwa manajemen klub telah berhasil mengikat pemain sayap Antonio Valencia dengan kontrak baru. Hal ini dikarenakan pemain berusia 31 tahun itu merupakan andalan utama tim.

Man United mendapatkan kesepakatan dengan Valencia untuk memperpanjang kontrak berdurasi dua tahun atau hingga Juni 2019. Artinya, pemain asal Ekuador itu akan tetap bertahan di Old Trafford hingga berusia 33 tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi.

Valencia telah menjadi bagian dari skuad Man United sejak diboyong dari Wigan Athletic pada awal 2009-2010. Dengan kemampuannya bermain di beberapa posisi, ia menjadi andalan utama Manajer Jose Mourinho di sektor kanan.

Dengan perpanjangan kontrak ini, Valencia mengaku bahagia. Terlebih, Man United telah ia anggap sebagai bagian paling penting di dalam hidupnya.

"Manchester United telah menjadi kehidupan saya sejak 2009 dan saya sangat senang telah menandatangani kontrak baru. Pada Rabu malam kami berhasil memberikan klub satu gelar yang belum pernah dimenangi dan sebuah kehormatan bisa menjadi kapten tim untuk final," ucap Valencia di Manutd.com.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada manajer atas kepercayaan yang dia berikan kepada saya pada musim ini. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada keluarga, rekan satu tim, dan tentu saja para fans atas dukungan mereka yang luar biasa," tuturnya.

Baca Juga:

Cetak Sejarah, Manchester United Raih Gelar Juara Liga Europa

Efek Teror, Manchester United Batalkan Jumpa Pers

Antonio Valencia Terpukul oleh Kematian Benitez

Kesepakatan ini juga disambut gembira oleh Mourinho. Manajer berusia 54 tahun itu mengaku sudah menyukai gaya bermain Valencia sebelum bergabung dengan Man United.

"Bukan sebuah rahasia lagi bahwa saya telah menjadi penggemar Antonio jauh sebelum bergabung dengan klub. Saya tahu betapa hebat permainannya dan ia tidak mengecewakan saya," kata Mourinho kepada Manutd.com.

"Saya tahu telah mengatakan hal tersebut sebelumnya, tetapi saya sangat percaya bahwa hal ini adalah sebuah keistimewaan bisa memiliki seorang pemain hebat dengan kepribadian yang baik. Saya senang dia memperpanjang kontraknya," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com