Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lawan Juventus, Monaco Kalah Pengalaman

Kompas.com - 23/04/2017, 18:51 WIB

KOMPAS.com - Mantan pemain Juventus dan eks pelatih AS Monaco, Didier Deschamps, tidak yakin AS Monaco bisa mengalahkan tim juara Serie A tersebut di semifinal Liga Champions. Pelatih tim nasional Perancis itu menilai skuad AS Monaco kurang berpengalaman.

Deschamps tidak menampik kualitas Kylian Mbappe dkk. Namun, dia tidak yakin mereka sanggup membendung langkah Juventus ke babak final.

"Monaco memang bagus sampai bisa melangkah ke semifinal. Namun, mereka tidak punya pengalaman seperti Juventus. Menjadi tuan rumah di leg kedua juga akan menguntungkan mereka," kata Deschamps.

Laga AS Monaco dan Juventus akan berlangsung di Stade Louis II pada 3 Mei 2017 dan di Juventus Stadium pada 9 Mei 2017.

Kiprah AS Monaco pada musim 2016-2017 memang impresif, terutama urusan mencetak gol. Mereka menghasilkan 106 gol di Ligue 1 dan Liga Champions.

Sebelum melaju ke semifinal, Les Monegasques - julukan AS Monaco - menyingkirkan tim seperti Manchester City dan Borussia Dortmund.

Deschamps tahu, Juventus tidak akan meremehkan AS Monaco. Hanya, tim Massimilliano Allegri tersebut sudah lebih siap untuk turnamen sekelas Liga Champions. Deschamps menyebut bahwa Juventus didesain untuk juara.

"Juventus sudah terbiasa menghadapi tes dari tim sekelas AS Monaco. Skuad mereka dibangun untuk menjadi juara," ucap Deschamps melanjutkan.

"Monaco adalah tim kejutan dan sangat layak masuk semifinal, tetapi mereka menghadapi tim yang konsisten di Liga Italia dan Eropa," tuturnya lagi.

Penampilan Juventus tersebut tidak lepas dari pengaruh Allegri. Dialah yang mengantarkan Juventus menjadi finalis Liga Champions musim 2014-2015 pada musim pertamanya menggantikan Antonio Conte.

Deschamps tidak segan menyebut Allegri sebagia salah satu pelatih terbaik di Eropa.

"Allegri mengubah timnya. Melihat Juventus menggunakan empat penyerang sungguh mengejutkan. Mereka jadi jauh lebih menyerang ketimbang musim lalu," ucapnya.

Deschamps memang punya kedekatan dengan Juventus dan AS Monaco. Pada 1990-an, dia tampil berseragam I Bianconeri - julukan Juventus. Pada 2003-2004, mantan kapten tim nasional Perancis itu mengantarkan Monaco menjadi finalis Liga Champions. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com