Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikabarkan Jadi Asisten Pelatih, Ibnu Grahan Masih Enggan Berkomentar

Kompas.com - 14/01/2017, 17:49 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Manajemen Bhayangkara FC sudah terang-terangan menyatakan bahwa Ibnu Grahan sebagai pendamping pelatih Simon McMenemy. Tetapi hingga kini Ibnu masih enggan memberikan komentar.

Ibnu yang sebelumnya menjabat sebagai pelatih kepala Bhayangkara pada pentas TSC 2016, justru meminta kepada Kompas.com untuk bertanya lebih jauh mengenai kongkret dari pernyataan manajemen tim milik kepolisian tersebut.

“Soal itu, saya no comment dulu. Silakan klarifikasi dulu dengan pihak manajemen,” ucap Ibnu Grahan saat dihubungi, Sabtu (14/1/2017).

Sebelumnya, manajemen Bhayangkara FC melalui asisten manajer AKBP Sumardji memang sudah sempat menyatakan bahwa pendamping McMenemy untuk kompetisi musim depan adalah Ibnu Grahan.

Langkah tersebut dipilih, karena manajemen sudah merasa cocok dengan Ibnu dan membutuhkan orang yang cukup tahu mengenai kondisi tim, dalam membantu McMenemy menjalankan tugasnya di Bhayangkara FC.

“Kami berharap akan tetap bersama dengannya (Ibnu Grahan), karena kami merasa sudah cocok dengannya. Kami sudah jalin komunikasi dan sudah oke,” tutur Sumardji.

Di satu sisi, McMenemy selaku pelatih kepala baru Bhayangkara FC sudah menjejakkan kakinya di Surabaya pada Jumat (13/1/2017) petang. Kehadirannya tentu saja membuat tim segera melakukan persiapan untuk menghadapi musim depan.

“Agenda pertama tentu seleksi pemain yang sudah gabung, dan sempat berlatih sendiri beberapa hari kemarin. Baru kemudian persiapan tim pelatih, baik itu pelatih kepala dan asisten untuk memadukan misi dan visi,” kata Sumardji.

Manajemen Bhayangkara FC juga mengaku sudah mempersiapkan langkah antisipatif andai Ibnu enggan turun pangkat menjadi asisten. Manajemen mempunyai sederet daftar nama sebagai calon pendamping McMenemy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com