Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menangi Laga Debut, Big Sam Jaga Rekor Pelatih Inggris

Kompas.com - 05/09/2016, 10:10 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

TRNAVA, KOMPAS.com — Sam Allardyce (61) patut bersyukur atas kemenangan tipis Inggris di kandang Slowakia, Minggu (4/9/2016).

Berkat hasil 1-0, pria beralias Big Sam itu menyelamatkan rekor para pelatih Inggris yang bertahan selama 26 tahun.

Inggris susah payah memetik kemenangan berkat gol penentu dari Adam Lallana pada menit terakhir laga di Trnava.

Hasil 1-0 cukup menandakan kiprah The Three Lions pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan raihan positif.

Raihan di Trnava juga berarti penanda manis dalam debut Allardyce sebagai Manajer Inggris yang menggantikan posisi Roy Hodgson pasca-Piala Eropa 2016.

Big Sam pun sukses meneruskan rekor delapan pendahulunya di kursi pelatih tetap The Three Lions yang selalu menang dalam partai debut.

Catatan itu terbentang sejak era penunjukan Graham Taylor pada 1990. Ketika itu, Inggris menekuk Hongaria 1-0 dalam laga pertama Taylor.

Meski sempat dihajar kritik karena dianggap tak layak memimpin timnas, Taylor membawa Pasukan Tiga Singa hanya sekali kalah dalam 23 partai perdananya.

Tradisi kemenangan dalam partai debut berlanjut secara estafet kepada para pelatih tetap setelahnya, yakni Terry Venables, Glenn Hoddle, Kevin Keegan, Sven-Goran Eriksson, Steve McClaren, Fabio Capello, Hodgson, dan kini Allardyce.

Hal menarik adalah rapor kemenangan pada duel perdana tidak menjamin kesuksesan pelatih bersangkutan selama masa baktinya.

Ambil contoh situasi yang dialami Sir Alf Ramsey, satu-satunya manajer yang mempersembahkan trofi bergengsi bagi Inggris di Piala Dunia 1966.

Tiga tahun sebelum membawa timnas berjaya di turnamen akbar itu, Ramsey justru melakoni debut pahit. Inggris dilumat Perancis 2-5 pada partai perdananya. (Beri Bagja)

Rapor debut Manajer Inggris*

  • Alf Ramsey (1963-1974)
    Debut: Februari 1963, Prancis 5-2 Inggris
  • Don Revie (1974-1977)
    Debut: Oktober 1974, Inggris 3-0 Ceko
  • Ron Greenwood (1977-1982)
    Debut: September 1977, Inggris 3-0 Swiss
  • Bobby Robson (1982-1990)
    Debut: September 1982, Denmark 2-2 Inggris
  • Graham Taylor (1990-1993)
    Debut: September 1990, Inggris 1-0 Hongaria
  • Terry Venables (1994-1996)
    Debut: Maret 1994, Inggris 1-0 Denmark
  • Glenn Hoddle (1996-1999)
    Debut: September 1996, Moldova 0-3 Inggris
  • Kevin Keegan (1999-2000)
    Debut: Maret 1999, Inggris 3-1 Polandia
  • Sven-Goran Eriksson (2001-2006)
    Debut: Februari 2001, Inggris 3-0 Spanyol
  • Steve McClaren (2006-2007)
    Debut: Agustus 2006, Inggris 4-0 Yunani
  • Fabio Capello (2008-2012)
    Debut: Februari 2008, Inggris 2-1 Swiss
  • Roy Hodgson (2012-2016)
    Debut: Mei 2012, Norwegia 0-1 Inggris
  • Sam Allardyce (2016-...)
    Debut: September 2016, Slowakia 0-1 Inggris

Ket: * = sejak 1963

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com