Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cedera Lutut Paksa Welbeck Lupakan Piala Eropa

Kompas.com - 12/05/2016, 05:31 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Arsenal

LONDON, KOMPAS.com - Striker Arsenal, Danny Welbeck, harus mengubur asa membela tim nasional Inggris pada Piala Eropa 2016. Pemulihan cedera lutut memaksa dia absen selama sembilan bulan.

Cedera tersebut dialami Welbeck pada laga melawan Manchester City di Stadion Etihad, Minggu (8/5/2016). Dia hanya bermain selama 25 menit.

Tim medis Arsenal baru melakukan pemindaian terhadap cedera Welbeck, Rabu (13/5/2016). Dia wajib melakukan operasi karena ada luka cukup parah di tulang rawan.

"Danny juga harus melewatkan Piala Eropa. Dia diperkirakan membutuhkan waktu pemulihan sekitar sembilan bulan," bunyi pernyataan resmi klub.

Cedera lutut sudah bukan barang baru untuk striker berusia 25 tahun ini. Sepanjang kariernya, dia mengalami cedera serupa sebanyak enam kali, empat di antaranya saat membela Arsenal.

Terakhir, Welbeck sempat menjalani operasi pada April 2015. Pemain bernomor kostum 23 ini dipaksa menepi selama sepuluh bulan.

Setelah pulih dari cedera terakhir, Welbeck menemukan kembali performanya dengan catatan lima gol untuk The Gunners, julukan Arsenal. Bahkan, dia mendapatkan panggilan untuk dua partai uji coba Inggris pada Maret 2016.

Juara Man City 2-2 Arsenal: The Citizens Terancam Keluar dari Jajaran Empat Besar
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com