Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Gagal Perpendek Jarak dengan Barcelona

Kompas.com - 25/01/2016, 04:34 WIB


SEVILLE, KOMPAS.com
- Real Madrid gagal memperpendek jarak dengan Barcelona dan Atletico Madrid lantaran cuma bermain imbang 1-1 melawan Real Betis, Minggu (24/1/2016) atau Senin dini hari WIB.

Pada laga di Stadion Benito Villamarin itu, Real Madrid sempat tertinggal lebih dulu. Alvaro Cejudo memba tuan rumah unggul cepat pada menit ke-7. Gol penyama kedudukan tim tamu baru tercipta pada menit ke-71 melalui Karim Benzema.

Hasil imbang ini memutus tren positif Zinedine Zidane sebagai pelatih. Sebelumnya, dia sukses mengantarkan Real Madrid menang dua kali dengan catatan impresif, mencetak 10 gol.

Pada laga melawan Real Betis, Real Madrid juga sebenarnya tampil mendominasi. Berdasar catatan Sportradar, Real Madrid mendominasi 54 persen penguasaan bola.

Tim tamu juga bisa melepaskan 14 tembakan, 7 di antaranya tepat sasaran. Hal itu amat timpang apabila dengan jumlah peluang tuan rumah yang cuma 4 kali mengancam gawang Keylor Navas.

Akan tetapi, satu dari dua tembakan tepat tuan rumah justru berbuah gol pada awal pertandingan. Menerima umpan dari Fabian, Cejudo melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti yang gagal dibendung Keylor Navas.

Real Madrid mencoba membalas gol tersebut. Serangan bergelombang dilancarkan tim tamu, tetapi hanya bisa sekali mengonversi peluang itu menjadi gol.

Pada menit ke-71, Karim Benzema berhasil menceploskan si kulit bulat, memanfaatkan operan mendatar James Rodriguez di mulut gawang Real Betis. Gol ini membuat kedudukan menjadi sama kuat 1-1.

Real Madrid masih memiliki sejumlah peluang setelah itu. Namun, tak satu pun bisa menembus gawang Antonio Adan, eks pelapis Iker Casillas di Real Madrid.

Zidane pun gagal mengantarkan kemenangan pada laga tandang pertamanya sebagai pelatih Real Madrid. Mereka harus puas dengan hasil imbang 1-1 melawan Real Betis.

Dengan hasil ini, Real Madrid tetap bertahan di peringkat ke-3 dengan 44 poin. Mereka tertinggal 4 angka dari Barcelona dan Atletico Madrid.

Real Betis 1-1 Real Madrid (Alvaro Cejudo 7' - Karim Benzema 71')

Real Betis: 13-Adan; 2-Molinero, 4-Bruno González, 20-German Pezzella, 11-Juan Vargas; 5-Foued Kadir (7-Joaquin 58), 18-A. N'Diaye , 16-Cejudo (22-Portillo 76), 25-Petros, 52-Fabian Ruiz (10-Dani Ceballos 51); 24-Ruben Castro

Pelatih: Juan Merino

Real Madrid: 1-Keylor Navas; 3-Pepe, 12-Marcelo, 23-Danilo (15-Daniel Carvajal 64), 2-Raphael Varane; 19-Luka Modric, 8-Toni Kroos, 22-Isco; 10-James Rodríguez (20-Jese 80), 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema

Pelatih: Zinedine Zidane

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com