Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Van Persie Harusnya Dapat Kartu Merah"

Kompas.com - 09/03/2014, 05:09 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
WEST BROM, KOMPAS.com - Pelatih West Bromwich Albion, Pepe Mel, menilai striker Manchester United (MU), Robin van Persie, seharusnya mendapatkan kartu merah saat kedua tim bertemu pada lanjutan Premier League di Stadion Hawthorns, Sabtu (8/3/2014).

Van Persie dinilai harus mendapatkan kartu kuning kedua saat melanggar Steven Reid di paruh kedua pada laga yang dimenangkan MU 3-0 tersebut. Sebelumnya, Van Persie sudah menerima kartu kuning saat melanggar Morgan Amalfitano.

"Ya, menurut saya Van Persie seharusnya dikeluarkan. (Pelanggaran) itu jelas adalah kartu kuning. Jika Van Persie menerima kartu merah maka pertandingan akan jelas berbeda," ungkap Mel.

"Saya tidak berbicara kepada wasit mengenai hal itu. Poin apa yang bisa diambil? Ketika wasit membunyikan peluit akhir, maka tidak ada yang bisa kembali ke pertandingan," tambahnya.

West Brom menempati posisi ke-17 klasemen sementara dengan poin 25, unggul selisih gol dari Cardiff City di peringkat ke-18 yang merupakan batas zona degradasi. Mel pun berharap anak asuhnya bisa keluar dari tekanan agar tetap bertahan di Premier League musim depan.

"Saya berharap pemain-pemain merespons dengan baik untuk bermain di bawah tekanan. Saya masih pecaya bisa tetap mempertahankan West Brom. Empat pertandingan selanjutnya sangat penting bagi kami," kata Mel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com