Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger Kritik Transfer Mata

Kompas.com - 23/01/2014, 20:39 WIB
Ferril Dennys

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengkritik soal transfer Juan Mata dari Chelsea ke Manchester United. Wenger menilai transfer Mata tidak adil mengingat Chelsea dan Setan Merah telah dua kali bertemu di Premier League pada musim ini.

Media-media Inggris meyakini, Chelsea dan MU telah sepakat soal transfer Mata, Rabu (22/1/2014). MU diklaim menggelontorkan 49 juta poundsterling (Rp 802 miliar) untuk mendapatkan tanda tangan Mata.

"Saya terkejut. Juan Mata adalah pemain hebat dan mereka menjual pemain luar biasa ke rival. Chelsea telah bermain dua kali melawan Manchester United. Mereka seharusnya menjual dia pekan lalu," jelas Wenger.

"Beberapa tim telah dua kali bertemu dan yang lainnya belum. Saya pikir, jika Anda menghormati keadilan, maka hal ini seharusnya tak terjadi," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com