Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nobar Unik di Piala Eropa, "Layar Tancap" di Bantaran Sungai

Kompas.com - 29/06/2024, 15:17 WIB
Aski Pratama,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Laporan langsung Aski Pratama, kontributor Kompas.com, dari Jerman 

KOMPAS.com - Momentum Piala Eropa 2024 dimanfaatkan semua pihak di Jerman untuk memberi pengalaman turnamen empat tahunan yang tak terlupakan.

Salah satunya adalah dengan menggelar area menonton resmi Piala Eropa 2024 yang unik dan memadukan kecanggihan teknologi serta keindahan alam.

Hal tersebut bisa dilihat antara lain di desa Schwaebisch Gmuend yang terletak di negara bagian Baden-Wuerttemberg.

Kota yang dikenal akan keindahan alam dan arsitektur khasnya tersebut, kini menambah daya tarik dengan menyediakan area menonton di dekat aliran sungai.

Baca juga: Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Area menonton laga-laga Piala Eropa 2024 tersebut jauh dari keramaian perkotaan.

Aliran sungai yang jernih mengalir di antara para penonton dengan layar raksasa, memberikan nuansa segar dan alami bagi para penonton yang datang dari berbagai penjuru.

Salah satu sudut di Schwaebisch Gmuend, sebuah desa di Jerman yang memiliki Fan Zone Euro 2024 di tepi sungai.KOMPAS.com/Aski Pratama Salah satu sudut di Schwaebisch Gmuend, sebuah desa di Jerman yang memiliki Fan Zone Euro 2024 di tepi sungai.

Tentu saja, lokasi nobar tersebut telah dilengkapi dengan segala hal untuk membuat para penonton nyaman mulai dari area makanan serta minuman, tempat duduk nyaman, dan area bermain untuk anak-anak.

"Ini momentum luar biasa yang akan meningkatkan ekonomi Jerman," ujar Nadine, salah satu penjual makanan di area nobar tersebut, kepada Kompas.com.

"Banyak sekali orang berdatangan ke Schwaebisch Gmuend untuk duduk makan dan menyaksikan pertandingan Euro 2024."

Baca juga: Laporan dari Jerman: Stuttgart Arena, Stadion Euro 2024 Ramah Lingkungan

Aksesabilitas menjadi salah kata kunci dengan para pengunjung disabilitas juga sangat diperhatikan agar mereka bisa menikmati suasana di area nobar tersebut.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sports Kompascom (@sports.kompascom)

Berbagai acara tambahan seperti konser musik lokal, bazar makanan khas Jerman, dan pameran budaya semakin memperkaya pengalaman para pengunjung.

Area nobar ini sendiri juga diadakan melalui partisipasi para penduduk lokal yang terlibat mulai dari proses dekorasi hingga penyediaan makanan serta menjaga kebersihan di lokasi.

Kebersihan juga senantiasa terjaga.

Schwebisch Gmuend telah membuktikan bahwa desa kecil pun bisa memberikan kontribusi besar dalam menyambut acara internasional sekelas Euro 2024.

Keindahan alam, keramahan penduduk, dan fasilitas yang lengkap menjadikan Fan Zone di Schwebisch Gmuend sebagai salah satu destinasi wajib bagi para penggemar sepak bola yang ingin menikmati pertandingan dalam suasana yang berbeda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com