Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika McGregor Pasang Taruhan untuk Messi dan Ronaldo…

Kompas.com - 02/07/2024, 21:18 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Petarung UFC, Conor McGregor, memasang taruhan untuk Lionel Messi bersama Argentina di Copa America 2024 dan penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo.

Menurut laporan TalkSport, McGregor memasang taruhan kepada Ronaldo untuk meraih gelar pencetak gol terbanyak pada Euro 2024.

McGregor dikabarkan bertaruh senilai 60.000 poundsterling (sekitar Rp 1,2 miliar) dengan harapan Ronaldo mampu memenangi Sepatu Emas Euro 2024.

Namun, hingga kini, penyerang berjulukan CR7 itu belum mampu mengemas satu gol pun untuk Portugal di Euro 2024.

Baca juga: Euro 2024, Ronaldo buat Keputusan Besar Usai Bawa Portugal ke 8 Besar

Teranyar, Ronaldo gagal mengeksekusi penalti saat membela Portugal menghadapi Slovenia dalam 16 besar Euro 2024.

Kendati demikian, Ronaldo sebetulnya merupakan pemenang Sepatu Emas di Euro edisi sebelumnya, yakni tahun 2020 dengan torehan lima gol.

"60 G untuk Cristiano agar bisa mempertahankan Sepatu Emas Eropa-nya. Siuuu!," tulis McGregor di media sosial Instagram.

Di samping itu, McGregor juga memasang taruhan agar Messi mampu mengantarkan Argentina menjuarai Copa America 2024.

Baca juga: Italia ke Titik Nol, Ronaldo dan Messi Tak Akan Selamatkan Azzurri

McGregor menaruh uang sebesar 365.000 poundsterling (sekitar Rp 7,5 miliar) di pusat taruhan agar Messi menjuarai Copa America 2024.

Messi bersama Argentina mempunyai kesempatan besar untuk meraih gelar juara Copa America 2024 setelah berhasil menembus perempat final.

Nantinya, Argentina akan menghadapi Ekuador dalam perempat final Copa America 2024.

Laga Argentina vs Ekuador dijadwalkan berlangsung di Stadion NRG pada Jumat (5/7/2024) pagi WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com