Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

Kompas.com - 16/05/2024, 04:37 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber Opta Paolo

KOMPAS.com - Juventus berhasil menjuarai Coppa Italia atau Piala Italia 2023-2024 setelah mengalahkan Atalanta pada laga final.

Laga Atalanta vs Juventus dalam final Coppa Italia berlangsung di Stadion Olimpico Roma pada Rabu (15/5/2024) atau Kamis (16/5/2024) dini hari WIB.

Juventus sukses menyegel gelar juara Coppa Italia setelah menang 1-0 berkat gol cepat dari Dusan Vlahovic pada menit keempat.

Gol Vlahovic bermula saat dia menerima umpan dari Andrea Cambiaso.

Penyerang asal Serbia itu lalu menerobos di dalam kotak penalti untuk mengeksekusi bola melewati kiper Atalanta, Marco Carnesecchi.

Baca juga: Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Lesakan Vlahovic menjadi satu-satunya yang terjadi pada laga final ini. Alhasil, Juventus pun meraih gelar juara Coppa Italia 2024.

Ini menjadi kali ke-15 Juventus menjadi juara Coppa Italia. Bianconeri, julukan Juventus, menjadi yang tersukses di ajang ini.

Berikut fakta menarik keberhasilan Juventus meraih gelar Coppa Italia 2024 dikutip dari OptaPaolo:

Baca juga: Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

1. Massimiliano Allegri menjadi pelatih pertama dalam sejarah yang memenangi Coppa Italia sebanyak lima kali (menyalip Sven-Göran Eriksson dan Roberto Mancini, keduanya dengan empat kali).

2. Juventus menjadi tim yang paling banyak mengangkat trofi Coppa Italia, dengan 15 kali menjadi juara.

Juventus telah memenangi enam dari delapan final Coppa Italia terakhir yang dimainkan, termasuk dua final terakhir melawan Atalanta (2021 dan 2024). 

3. Dusan Vlahovic, setelah mencetak gol ke gawang Inter pada final 11 Mei 2022, menjadi pemain Juventus ketiga yang mencetak gol dalam dua final Coppa Italia, setelah John Charles (1958/59 - 1959/60) dan Savino Bellini (1937/38 - 1941/42).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Internasional
Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Internasional
Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Internasional
Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Internasional
Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Liga Inggris
Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Internasional
Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Internasional
AC Milan Bentuk 'Milan Futuro' Saingan 'Juventus Next Gen'

AC Milan Bentuk "Milan Futuro" Saingan "Juventus Next Gen"

Liga Italia
Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Internasional
Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Motogp
Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Internasional
Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Sports
Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Internasional
Catatan Nova untuk 2 Pemain Timnas U16, Mathew Ryan dan Lucas Raphael

Catatan Nova untuk 2 Pemain Timnas U16, Mathew Ryan dan Lucas Raphael

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com