Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Haaland Disebut Pemain Kasta Empat, Legenda Inggris Cuma Bisa Tertawa

Kompas.com - 02/04/2024, 14:29 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Performa Erling Haaland saat berlaga melawan Arsenal disebut seperti pemain liga kasta empat Inggris. Legenda timnas Inggris, Gary Lineker, membela Haaland.

Partai pekan ke-30 Liga Inggris 2023-2024 antara Man City vs Arsenal di Stadion Etihad, Minggu (31/3/2024) tak dihiasi gol Erling Haaland. Laga selesai dengan skor kacamata 0-0.

Selama 90 menit membela Man City melawan Arsenal, Haaland sama sekali tak melepas tembakan tepat sasaran. Sebanyak empat upayanya tak ada yang mengarah tepat ke gawang. 

Performa Haaland dalam laga kontra Arsenal kemudian memancing kritik tajam dari legenda Man United, Roy Keane.

Baca juga: Saat Guardiola Kuliahi Grealish, Pisahkan Cekcok Haaland-Gabriel...

Pria asal Irlandia yang kini bekerja sebagai komentator untuk Sky Sports itu menyebut Haaland seperti pemain League Two, kasta keempat dalam piramida sepak bola Inggris.

Namun, top skor Piala Dunia 1986 dan legenda timnas Inggris, Gary Lineker, tak sepaham dengan Roy Keane.

“Saya tahu Roy tetap menjadi seorang Roy, namun itu terlalu berlebihan,” ucap Lineker, dilansir Manchester Evening News dari podcast The Rest Is Football.

“Itu membuat saya tertawa. Menurut saya dia tidak dianggap serius?,” ujar pria yang mengemas enam gol untuk timnas Inggris di Piala Dunia 1986 itu.

Dalam laga melawan Arsenal, sejumlah pengamat beranggapan Haaland tak menjalankan tugasnya sebagai ujung tombak.

Baca juga: Man City Ditahan Arsenal, Haaland seperti Pemain Kasta Empat Inggris

Selain tak bisa bikin gol, sang bomber Norwegia juga tak bisa lepas dari penjagaan man-to-man Arsenal.

Rekan komentator Lineker, Micah Richards, juga menyorot ketidakmampuan Haaland menahan bola panjang dari sang kiper Stefan Ortega.

Kendati demikian, sebagai mantan striker, Lineker paham situasi yang kini dihadapi Haaland.

Lineker yakin pengalaman ini bakal membuat kemampuan Haaland di masa depan kian lengkap. 

"Itu adalah area permainan yang akan meningkat seiring pemain bertambah usia dan mempelajari beberapa trik, memenangkan tendangan bebas dari orang lain. Saya sering melakukan itu, tapi saya tidak memiliki postur seperti dia."

"Ini bisa membuat frustrasi dan terkadang hal itu akan membuat Anda terpental, Anda akan kehilangannya. Pemain yang belum pernah bermain di lini depan mengatakan bahwa dia perlu menahan bola, namun Anda tidak tahu betapa sulitnya itu," ujar eks striker Tottenham dan Barcelona tersebut. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com