Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juergen Klopp: Kartu Biru Bikin Segalanya Tambah Rumit

Kompas.com - 10/02/2024, 05:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Menurut FA dalam percobaan itu ditemukan penurunan sebanyak 38 persen untuk kasus protes berlebih kepada wasit. Sebanyak 72 persen pemain, 77 persen pelatih, dan 84 wasit disebut mendukung terus diberlakukannya sin bins.

Kendati demikian, FIFA menyebut bahwa masih terlalu dini untuk membahas wacana penerapan kartu biru dan aturan sin bins di level tertinggi sepak bola.

"FIFA ingin mengklarifikasi bahwa laporan tentang apa yang disebut 'kartu biru' di level elite sepak bola adalah tidak benar dan prematur," tulis akun FIFA Media di X yang dulu bernama Twitter.

"Uji coba tersebut, jika dilaksanakan, harus dibatasi pada pengujian secara bertanggung jawab di tingkat lebih rendah, posisi yang ingin ditegaskan lagi oleh FIFA ketika agenda ini dibahas pada RUPS IFAB pada tanggal 2 Maret."

Pernyataan FIFA itu sejalan dengan pemikiran pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

"Sekarang banyak hal dilakukan untuk pengambilan sebuah keputusan, dengan teknologi, dengan apa yang telah terjadi. Saya tak tahu apakah kita sudah siap dengan itu," ujar pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

"Semoga itu diuji dengan saksama sebelum diberlakukan pada level ini," kata ahli strategi asal Spanyol tersebut. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com