Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Dibilang Jadi Penyelamat Kursi Kepelatihan Pioli di Milan

Kompas.com - 04/02/2024, 14:45 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Stefano Pioli siap menerima apapun keputusan AC Milan terkait masa depannya di kursi nakhoda kubu Rossoneri. Namun, kedekatannya dengan Zlatan Ibrahimovic bisa jadi mengamankan masa depan sang pelatih.

Masa depan Stefano Pioli masih tak menentu seiring rumor-rumor yang beredar tentang kedatangan pelatih baru seperti Antonio Conte pada akhir musim.

Pioli pun menjelaskan bahwa ia tak kuasa mengendalikan gosip-gosip di media Italia dan hanya fokus mempersiapkan timnya menghadapi setiap laga.

"Saya berkonsentrasi untuk mempersiapkan pertandingan," ujar Pioli jelang laga akhir pekan ini kontra Frosinone seperti dikutip dari DAZN.

"Setiap pelatih harus berusaha memotivasi sebaik mungkin dan mempersiapkan laga di tingkat taktis dengan cara terbaik untuk mempersiapkan para pemain menghadapi tantangan."

Baca juga: Frosinone Vs Milan: Rossoneri Tak Terganggu Conte, Merasa Selevel Inter-Juve

Tak hanya itu, Pioli juga mengutarakan hubungan baiknya dengan Zlatan Ibrahimovic.

Pria asal Swedia tersebut kini menjadi penasihat khusus Milan dan dikatakan punya suara terhadap masa depan sang pelatih berkepala plontos tersebut.

"Saya, Zlatan, serta klub memiliki rasa hormat besar, ketika waktunya tepat klub akan memutuskan, kami akan memutuskan," ujar Pioli.

"Sekarang kami hanya fokus pada apa yang harus kami lakukan di sisa musim yang masih panjang ini," lanjut pria yang membawa Milan juara Serie A pada 2021-2022 tersebut.

Setidaknya satu eks pemain dan pengamat sepak bola Italia, Valon Behrami, mengutarakan bahwa pembicaraan soal pengganti Pioli merendahkan apa yang telah dicapai sang pelatih.

"Saat ini mereka berbicara tentang pelatih baru di Milan, seolah-olah Milan sudah sangat tertinggal," ujar eks pemain timnas Swiss yang lama berkarier di Serie A ini.

Baca juga: AC Milan Kena Kutukan Penalti, Rafael Leao Rindu Maldini

"Saya melihatnya sebagai kurang rasa hormat terhadap pekerjaan Pioli dan pencapaiannya." 

"Permainannya tidak selalu luar biasa, itu benar, tetapi Milan sering terkena masalah cedera yang besar. Gelombang media berjalan seperti ini, dalam artian pelatih harus diganti pada akhir tahun".

Pengaruh besar Ibrahimovic, yang kembali ke Milan sebagai penasihat senior, ke masa depan Pioli diutarakan antara lain oleh jurnalis Correre della Sera, Carlos Passerini.

"Menurut opini saya, (pengaruh Ibra) sangat besar dan ini adalah keputusan besar pertama Milan di mana Ibrahimovic akan punya masukan besar," tuturnya seperti dikutip dari Tuttomercatoweb.

"Ibra sekarang ini tengah bersiap untuk menjadi petinggi di klub karena dia tahu harus belajar terlebih dulu."

"Keputusan besar pertama di tingkat manajer yang harus dia lakukan adalah berhubungan dengan pelatih untuk musim depan."

Sementara, laporan dari Gazzetta dello Sport menyebutkan bahwa Pioli mendapat kepercayaan penuh dari Ibrahimovic.

Ibra bahkan dikatakan "terganggu" oleh rumor yang terus menyebut kehadiran Antonio Conte sebagai pengganti Pioli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com