Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tim 16 Besar Liga Champions: PSG Dampingi Dortmund, Milan Tersingkir

Kompas.com - 14/12/2023, 06:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Paris Saint-Germain (PSG) masuk dalam daftar tim lolos 16 besar Liga Champions 2023-2024.

PSG bermain imbang 1-1 dengan Borussia Dortmund dalam matchday pamungkas fase Grup F Liga Champions 2023-2024.

Laga Dortmund vs PSG berlangsung dalam jadwal Liga Champions di Stadion Signal Iduna Park pada Kamis (14/12/2023) dini hari WIB.

Dortmund mengemas gol lebih dulu seusai Karim Adeyemi mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-51.

Baca juga: Hasil Dortmund Vs PSG 1-1: Mbappe dkk Lolos, Milan dan Newcastle Gugur

Selang lima menit kemudian, PSG menyamakan kedudukan 1-1 dengan Dortmund melalui aksi Warren Zaire-Emery.

Bagi PSG, hasil imbang melawan Dortmund sudah cukup untuk memastikan langkah ke 16 besar Liga Champions 2023-2024.

PSG berhak mendampingi Dortmund seusai berada di peringkat kedua klasemen Liga Champions dengan raihan delapan poin dari enam laga.

Pasukan Luis Enrique mempunyai selisih tiga angka dari Dortmund yang menempati urutan pertama lewat catatan 11 poin.

Baca juga: Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Kalah, Kemenangan Milan Tak Cukup

Sementara itu, AC Milan dan Newcastle berurutan menempati peringkat ketiga dan keempat dalam klasemen Grup F Liga Champions 2023-2024.

Oleh sebab itu, Milan dan Newcastle harus gugur dari Champions League musim ini.

Meski demikian, nasib Milan cukup bagus. Sebab, tim berjulukan Rossoneri masih bisa melanjutkan kiprah di Liga Europa, kendati tersingkir di Liga Champions.

Di lain sisi, Newcastle harus menerima kenyataan tak bisa lagi bermain di kompetisi Eropa. Ini bukan sesuatu yang baik bagi Newcastle.

Pasalnya, The Magpies memulai kampanye pertama Liga Champions sejak 20 tahun dengan berakhir di dasar klasemen.

Baca juga: Newcastle Vs AC Milan, Jaminan Starter untuk Rafael Leao

Di samping itu, Barcelona bersama Porto menjadi perwakilan Grup H yang melangkah ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Daftar tim lolos 16 besar Liga Champions 2023-2024

  • Bayern Muenchen
  • Copenhagen
  • Arsenal
  • PSV
  • Real Madrid
  • Napoli
  • Real Sociedad
  • Inter Milan
  • Atletico Madrid
  • Lazio
  • Borussia Dortmund
  • PSG
  • Man City
  • Leipzig
  • Barcelona
  • Porto

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com