Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Ukir 50 Gol Spesial pada 2023, Sang Bintang Tak Pernah Puas

Kompas.com - 12/12/2023, 09:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, berkomentar seusai mengemas 50 gol pada tahun 2023.

Cristiano Ronaldo berhasil mengantarkan Al Nassr menembus semifinal Piala Raja Arab Saudi 2023 setelah mengalahkan Al Shabab dengan skor 5-2.

Pertandingan Al Shabab vs Al Nassr berlangsung di Stadion Al Shabab Club pada Selasa (12/12/2023) dini hari WIB.

Dalam duel kontra Al Shabab, Ronaldo berkontribusi satu gol untuk Al Nassr. Ia mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-74.

Baca juga: Hasil Al Shabab Vs Al Nassr 2-5: Ronaldo Tembus 870 Gol, Ukir Sejarah, Lolos Semifinal

Dengan demikian, Ronaldo berhasil menandai gol ke-50 pada tahun 2023. Eks bintang Man United itu lantas menerima sambutan meriah setelah ditarik keluar pada menit ke-82.

Ronaldo juga mengukir sejarah. Pemain berjulukan CR7 itu menorehkan kemenangan ke-792, terbanyak dalam sejarah sepak bola.

Setelah itu, Ronaldo mengaku sangat senang seusai mencatatkan gol ke-50 pada tahun 2023.

Mantan bintang Real Madrid itu lalu menyinggung jasa dari rekan setim di Al Nassr, fans, serta keluarganya.

Baca juga: Aksi Gemilang Ronaldo Saat Catatkan 1.200 Laga

“Kemenangan yang luar biasa,” kata Cristiano Ronaldo di media sosial Instagram pribadinya, dikutip dari Goal.

“Saya sangat senang mengumumkan gol saya yang ke-50 pada tahun 2023,” ucap mantan penyerang Sporting CP itu.

“Semua berkat dukungan yang tak tergoyahkan dari rekan satu tim, penggemar, dan keluarga saya,” ungkap dia.

Penyerang berkebangsaan Portugal itu mengaku belum puas. Ia meyakini masih bisa menambah pundi-pundi gol pada tahun 2023.

Baca juga: Al Nassr Vs Al Riyadh 4-1, Ronaldo di Puncak Daftar Top Skor

“Masih ada ruang untuk beberapa gol pada tahun ini,” imbuh pemain dengan torehan 101 gol bersama Juventus itu.

Ronaldo memang masih mempunyai kesempatan untuk menambah gol pada tahun 2023.

Skenario itu bisa terwujud seandainya Ronaldo mampu mencetak gol dalam tiga laga selanjutnya Al Nassr pada tahun 2023.

Al Nassr masih mengantongi tiga laga, sebelum pergantian tahun, dengan menghadapi Al Ettifaaq (23 Desember 2023), Ittihad FC (27 Desember 2023), dan Al-Taawon (31 Desember 2023).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com