Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/09/2023, 08:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS. com - Sergio Ramos membuat gol bunuh diri yang menyebabkan kekalahan 0-1 Sevilla dari Barcelona. Kutukan selama 21 tahun pun belum berakhir.

Partai pekan kedelapan Liga Spanyol 2023-2024 antara Barcelona vs Sevilla di Stadion Lluis Companys, Sabtu (30/9/2023) dini hari WIB berakhir dengan skor minimalis.

Barcelona menang tipis 1-0 berkat gol bunuh diri bek veteran Sevilla yang melegenda bersama Real Madrid, Sergio Ramos. 

Pada menit ke-76, Ramos yang baru kembali ke Sevilla pada bursa transfer musim panas 2023 ini, salah mengantisipasi tandukan Lamine Yamal.

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Sevilla 1-0: Gol Bunuh Diri Ramos Menangkan Blaugrana

Bola sundulan Lamine Yamal yang mengarah ke mulut gawang justru dibelokkan Sergio Ramos menuju sang kiper, Orjan Nyland.

Nyland kaget dengan antisipasi Ramos itu dan gagal menjangkau bola yang meluncur ke arah kirinya.

Gol bunuh diri Ramos melanjutkan kutukan yang dialami Sevilla di tanah Barcelona selama 21 tahun terakhir.

Baca juga: Sergio Ramos Resmi ke Sevilla, Sang Raja Kembali ke Rumah

Media Spanyol, Marca, mencatat Sevilla sudah 21 tahun tak pernah menang kala bertamu ke markas Barcelona.

Kali terakhir Sevilla membawa pulang kemenangan dari markas Barcelona adalah pada 2002!

Kala itu, persisnya pada 15 Desember 2002, Los Nervionenses membekuk Barcelona di Camp Nou dengan skor telak 3-0. 

Setelah itu, Sevilla selalu gagal menuai tripoin tiap melawat ke Barcelona. Catatan mereka adalah 18 kekalahan dan tiga hasil imbang.

Hasil terbaru di kandang Barcelona memastikan kekalahan keempat buat Sevilla pada Liga Spanyol 2023-2024.

Skuad asuhan Jose Luis Mendilibar kini bertengger di urutan ke-17 dengan koleksi tujuh poin dari tujuh pertandingan.

Di lain sisi, kemenangan terbaru atas Sevilla mengantarkan Barcelona ke puncak klasemen LaLiga 2023-2024.

Anak asuh Xavi Hernandez sukses mendulang 20 angka dalam delapan laga Liga Spanyol musim ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: PSM Vs Bhayangkara FC Seri, PSS Bikin RANS Menderita

Hasil Liga 1: PSM Vs Bhayangkara FC Seri, PSS Bikin RANS Menderita

Liga Indonesia
Scaloni Pikirkan Tinggalkan Argentina, Isu Konflik dengan Messi

Scaloni Pikirkan Tinggalkan Argentina, Isu Konflik dengan Messi

Internasional
Arema FC Vs Persis: Fokus, Jalan Singo Edan Lepas dari Ancaman Degradasi

Arema FC Vs Persis: Fokus, Jalan Singo Edan Lepas dari Ancaman Degradasi

Liga Indonesia
Chiellini Sebut 3 Raksasa Italia Selevel Tim Papan Tengah Liga Inggris

Chiellini Sebut 3 Raksasa Italia Selevel Tim Papan Tengah Liga Inggris

Liga Italia
Ronaldo-Messi Terlewati, Pegolf Jon Rahm Atlet dengan Bayaran Termahal

Ronaldo-Messi Terlewati, Pegolf Jon Rahm Atlet dengan Bayaran Termahal

Sports
Lama Tak Berkompetisi, Cara Stefano Beltrame Cepat Nyetel di Persib

Lama Tak Berkompetisi, Cara Stefano Beltrame Cepat Nyetel di Persib

Liga Indonesia
Link Live Streaming PSM Vs Bhayangkara FC, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming PSM Vs Bhayangkara FC, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

Liga Indonesia
Kegiatan Justin Hubner Usai Jadi WNI: Borong Batik, Lahap Makan Sate

Kegiatan Justin Hubner Usai Jadi WNI: Borong Batik, Lahap Makan Sate

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Juventus Vs Napoli di Liga Italia

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Juventus Vs Napoli di Liga Italia

Liga Italia
Shayne Pattynama Hengkang dari Viking FK: Mau Tetap di Eropa, Terima Tawaran Asia

Shayne Pattynama Hengkang dari Viking FK: Mau Tetap di Eropa, Terima Tawaran Asia

Liga Lain
Eks Juventus Ini Awalnya Tidak Tahu Persib, Kini Menantikan Pertarungan Lawan Nainggolan

Eks Juventus Ini Awalnya Tidak Tahu Persib, Kini Menantikan Pertarungan Lawan Nainggolan

Liga Indonesia
PSM Vs Bhayangkara FC, Tidak Mainkan Radja Nainggolan, The Guardians Tak Mau Konsentrasi Terganggu Absennya Pemain Lawan

PSM Vs Bhayangkara FC, Tidak Mainkan Radja Nainggolan, The Guardians Tak Mau Konsentrasi Terganggu Absennya Pemain Lawan

Liga Indonesia
Cedera Bayangi Fajar Alfian Jelang BWF World Tour Finals 2023

Cedera Bayangi Fajar Alfian Jelang BWF World Tour Finals 2023

Badminton
Penerapan VAR Tergantung Kesiapan Semua Elemen Sepak Bola Indonesia

Penerapan VAR Tergantung Kesiapan Semua Elemen Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com