KOMPAS.com – Duel timnas Indonesia vs Uzbekistan dilanjutkan ke extra time setelah skor imbang 0-0 tercipta dalam waktu normal babak 16 besar sepak bola Asian Games 2022.
Laga timnas U24 Indonesia vs Uzbekistan dalam jadwal Asian Games 2022 bergulir di Stadion Shangcheng Sport Centre pada Kamis (28/9/2023).
Uzbekistan tampil sangat dominan ketika melawan timnas Indonesia sepanjang laga berjalan selama 90 menit.
Secara keseluruhan, Uzbekistan berhasil mengemas 24 tembakan dengan sembilan di antaranya tepat sasaran.
Di lain sisi, timnas Indonesia hanya mencatatkan empat tendangan ke gawang Uzbekistan.
Uzbekistan tampak mengurung pertahanan timnas U24 Indonesia. Tim besutan Kapadze Timur terlihat sangat mendominasi.
Meski begitu, lini pertahanan timnas Indonesia masih solid untuk menahan gempuran yang dilancarkan Uzbekistan sampai laga masuk ke menit ke-15.
Baca juga: Hasil Indonesia Vs Uzbekistan: Sananta Buntu, Tanpa Gol di Babak Pertama
Uzbekistan lalu mendapatkan peluang melalui Khusai Norchaev seusai menerima umpan tarik dari Ruslan Jiyanov pada menit ke-29.
Sayang bagi Uzbekistan, Khusai Norchaev tak bisa mengonversikannya menjadi gol.
Tak berselang lama, Jasurbek Jaloliddinov memberikan umpan terobosan kepada Ulugbek Khoshimov.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.