Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Donnarumma Jadi Korban Perampokan, Sempat Ditawan dan Ditodong Senjata

Kompas.com - 21/07/2023, 15:01 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Kiper PSG, Gianluigi Donnarumma, diberitakan menjadi korban perampokan. Donnarumma sempat disandera, sebelum kemudian bisa menyelamatkan diri ke hotel terdekat.

Sehari jelang partai uji coba pramusim perdana PSG, Gianluigi Donnarumma mengalami kejadian yang menyeramkan.

Kiper tim nasional Italia tersebut menjadi korban perampokan di rumahnya pada Kamis (20/7/2023) malam di kawasan arrondissement 8 Paris, Perancis.

Insiden perampokan itu terjadi sehari sebelum Donnarumma turun dalam laga uji coba pramusim PSG vs Le Havre, Jumat (21/7/2023) ini di Campus PSG, Poissy.

Baca juga: Neymar Bongkar Penyebab Trio MNM Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions

Donnarumma bersama kekasihnya bahkan sempat ditawan oleh kawanan perampok yang menyatroni kediamannya. 

Media Perancis, RMC Sport, melaporkan Donnarumma diikat oleh gerombolan pencuri sebelum kemudian berhasil melarikan diri ke sebuah hotel terdekat, sekitar pukul 03.20 dini hari, waktu setempat.

L'Equipe mengabarkan Donnarumma dan sang kekasih menerima todongan senjata.  

Staf hotel tempat Donnarumma menyelamatkan diri kemudian berinisiatif melaporkan tanda bahaya ke polisi.

Baca juga: Mbappe Kembali Latihan bersama PSG, Disambut Pelukan Neymar

Donnarumma lantas dilarikan ke rumah sakit. Pemain binaan AC Milan itu disebut mengalami luka ringan, sementara sang kekasih baik-baik saja meski tetap dalam kondisi syok. 

Pencuri membawa kabur sejumlah barang mewah dan perhiasan mahal Donnaruma.

Diestimasikan, kerugian Donnarumma karena aksi perampokan itu mencapai 500 ribu euro (sekitar 8,3 miliar rupiah).

Ini bukanlah kali pertama pemain PSG menjadi korban perampokan. Sebelumnya, kediaman Presnel Kimpembe, Marquinhos, Thiago Silva, Angel Di Maria, Dani Alves, Eric Choupo-Moting, Sergio Rico, dan  Mauro Icardi juga sempat disatroni pencuri.

Insiden tak mengenakan yang dialami Donnarumma jelas mengganggu pramusim PSG.

Setelah bersua Le Havre hari ini, PSG bakal bertolak ke Jepang. Ketika berada di Negeri Sakura, PSG dijadwalkan turun dalam tiga laga ekshibisi.

PSG besutan Luis Enrique bakal bersua klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr, Cerezo Osaka, dan terakhir Inter Milan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com