Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persikabo Vs Persija: Macan Kemayoran Harus Ahli "Mencuri"

Kompas.com - 08/07/2023, 20:04 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Persija Jakarta akan melakoni laga tandang perdana Liga 1 musim 2023-2024 dengan melawan Persikabo. 

Laga Persikabo vs Persija akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, MInggu (9/7/2023) pukul 19.00 WIB. 

Laga melawan Persikabo akan menjadi titik awal bagi pelatih Persija Thomas Doll untuk memperbaiki catatan tandang tim asuhannya.

Doll ingin pasukannya bisa memaksimalkan laga tandang untuk mencuri poin.

Baca juga: Suporter Bentrok Saat Laga PSM Vs Dewa United, 4 Orang Terluka

Pada musim 2022/2023, Persija hanya mampu mencatatkan delapan kemenangan, tiga kali imbang, dan enam kekalahan saat melakoni laga-laga tandang.

"Ini adalah pertandingan away pertama kami dan seperti yang kita tahu di musim lalu Persija punya rekor yang kurang bagus saat tandang dan kami ingin mengubahnya," kata Doll.

"Beberapa pemain sudah kembali dari cedera dan ada juga yang belum karena sakit dan sebagainya," ujarnya menambahkan. 

Pada musim lalu, Persija meraih kemenangan 1-0 saat menjamu Persikabo dan bermain imbang 0-0 saat menjadi tim tamu.

Persija pada pertandingan pembukaan musim melawan PSM Makassar hanya memainkan satu pemain asing, yakni Ryo Matsumura.

Doll pun menyatakan manajemen klub saat ini masih berusaha mendatangkan pemain-pemain asing yang dibutuhkan.

Total, dengan keberadaan Matsumura, Ondrej Kudela, dan Marko Simic, Persija masih memiliki dua slot untuk pemain asing dan satu slot untuk pemain asing asal Asia Tenggara.

"Mungkin memang idealnya kami bisa membangun tim sejak awal, tapi dari sekarang toh Presiden (Persija Mohamad Prapanca) kami sudah memberikan pernyataan bahwa kami harus membereskan beberapa hal dulu. Tapi untuk pemain asing, pekan depan mudah-mudahan sudah datang, dan selangkah demi selangkah, pemain lain akan menyusul," tutur pelatih asal Jerman tersebut.

Klub Liga 1, Persija Jakarta, resmi merekrut kembali mantan striker mereka, Marko Simic. Kedatangan Simic diumumkan Persija pada Selasa (20/6/2023) siang WIB. Terdekat, Marko Simic berpotensi bermain ketika Persija Jakarta bertanding kontra PSM Makassar dalam pekan pertama Liga 1 2023-2024. Laga Persija vs PSM bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Senin (3/7/2023).Dok. Media Persija Klub Liga 1, Persija Jakarta, resmi merekrut kembali mantan striker mereka, Marko Simic. Kedatangan Simic diumumkan Persija pada Selasa (20/6/2023) siang WIB. Terdekat, Marko Simic berpotensi bermain ketika Persija Jakarta bertanding kontra PSM Makassar dalam pekan pertama Liga 1 2023-2024. Laga Persija vs PSM bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Senin (3/7/2023).

Saat melawan PSM, Persija mendominasi penguasaan bola namun kesulitan menembus rapatnya pertahanan sang juara bertahan. Untuk itu, Doll meyakini evaluasi-evaluasi dan pendekatan yang telah dilakukannya akan memberikan hasil terbaik pada pertandingan kontra Persikabo.

"Sebenarnya ketika mereka (PSM) mencetak gol di salah satu kesempatannya itu pun bisa dianggap pelanggaran karena melanggar Reski (Fandy). Memang kita punya peluang dari Ryo, dari Riko (Simanjuntak), dari Witan (Sulaeman), tapi memang kita sedikit kekurangan penyelesaian, sedikit tidak punya kekuatan di ujungnya. Dan semua peluang itu ada untuk besok, tapi saat ini saya belum menentukan siapa yang akan main," pungkas Doll.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com