Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Weshley Hutagalung
Konsultan konten dan media

Mantan Pemimpin Redaksi Tabloid BOLA dan BolaSport, menjadi jurnalis sejak 1996. GM Content Kaskusnetworks (2019-2021), kini aktif menjadi pembicara serta konsultan konten dan media.

Indonesia di Antara Piala Dunia U20, U17, dan Argentina

Kompas.com - 01/07/2023, 14:30 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

PANGGUNG sepak bola Indonesia seolah tak berhenti dihentak oleh pemberitaan, terlebih sejak era kepengurusan Erick Thohir. Berbagai kejutan dan pujian muncul ke permukaan walau sindiran dan kritikan juga mengikuti sepak terjang Menteri BUMN Republik Indonesia ini dalam menakhodai PSSI.

Membangun sepak bola Indonesia yang bersih dan berprestasi menjadi janji yang terucap saat kampanye Erick Thohir menuju Ketua Umum PSSI. Sambil menunggu aksi bersih-bersih sebagai bukti "nyali" yang dikumandangkan Sang Ketum, berbagai kejutan muncul pada era kepemimpinan Erick yang boleh disebut baru seumur jagung.

Dari perubahan komposisi wakil ketua umum, publik sebenarnya juga menanti komposisi kesekjenan dan pembagian kerja Exco PSSI. Publik terkejut, kritikan, dan sindiran bermunculan, tetapi organisasi jalan terus. Dua sosok yang kerap muncul di media massa dalam menyampaikan kebijakan dan informasi adalah Ketum dan anggota Komite Eksekutif PSSI.

Gejolak akibat kegagalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 diredam dengan berita kedatangan tim juara dunia, Argentina, ke Indonesia untuk melakoni laga resmi dalam kalender FIFA. Sebelumnya, publik dibuat tersenyum setelah sanksi ringan FIFA untuk PSSI akibat situasi terkini di Indonesia dengan ramainya penolakan terhadap keikutsertaan Israel di PD U20.

Baca juga: Klarifikasi PSSI soal Timnas Indonesia Lawan Portugal

Strategi marketing PSSI bergerak lincah, tiket laga Indonesia vs Argentina diburu masyarakat seolah inilah kesempatan sekali seumur hidup menyaksikan langsung tim yang baru saja menjuarai ajang Piala Dunia di Qatar berlaga di Tanah Air.

Awalnya, status juara dunia tersebut identik dengan wajah Lionel Messi dalam kampanye kegiatan. Ketika Lionel Messi berbelok dari Beijing ke Barcelona dan membuyarkan impian publik di Indonesia melihat aksinya di Gelora Bung Karno, penampilan memikat tim nasional asuhan Shin Tae-yong seperti membayar ketiadaan Messi di laga ini.

Bukan kekalahan 0-2 yang ramai dibahas publik sepak bola Indonesia, melainkan permainan Tim Garuda dan performa beberapa pemain dianggap memperlihatkan peningkatan yang diharapkan. Penampilan serius pemain-pemain Argentina dalam laga persahabatan resmi di GBK juga ikut mengobati ketidakhadiran Messi.

Ya, inilah tim dengan status juara dunia yang tak mudah menjebol pertahanan tim nasional yang dalam sejarahnya belum berhasil menjadi juara Piala AFF, turnamen tertinggi tim nasional Asia Tenggara.

Ketum PSSI Erick Thohir (kanan) menyambut kedatangan pemain Timnas Argentina Julian Alvarez setibanya di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (16/6/2023). Timnas sepak bola Indonesia akan bertanding melawan Argentina dalam laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Senin (19/6/2023). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/rwa.ANTARA/Dhemas Reviyanto Ketum PSSI Erick Thohir (kanan) menyambut kedatangan pemain Timnas Argentina Julian Alvarez setibanya di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (16/6/2023). Timnas sepak bola Indonesia akan bertanding melawan Argentina dalam laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Senin (19/6/2023). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/rwa.

Lobi-lobi PSSI dan FIFA

Kini, hentakan pemberitaan dari PSSI adalah penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023. Indonesia menggantikan Peru yang dianggap FIFA tidak memenuhi persyaratan yang dibutuhkan sebagai tuan rumah.

Sebagian pihak menyambut gembira keputusan FIFA dan memuji kemampuan pengurus PSSI saat ini. Namun, sebagian lagi kelompok pemerhati sepak bola di Tanah Air tersenyum-senyum datar karena (mengaku) sudah membaca dan memprediksi skenario ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Klasemen Liga 1: PSIS Bayangi Persib, Persija Tertahan di Luar 5 Besar

Klasemen Liga 1: PSIS Bayangi Persib, Persija Tertahan di Luar 5 Besar

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs Persita: Gol Gajos Dibalas Vidal, Laga Imbang 1-1

Hasil Persija Vs Persita: Gol Gajos Dibalas Vidal, Laga Imbang 1-1

Liga Indonesia
Messi Bicara Peluang Main di Piala Dunia 2026: Pintu Tetap Terbuka, tetapi Ingat Umur

Messi Bicara Peluang Main di Piala Dunia 2026: Pintu Tetap Terbuka, tetapi Ingat Umur

Sports
Legenda Kritik Pemain Man United: Rashford Mengacau, Bruno Merusak

Legenda Kritik Pemain Man United: Rashford Mengacau, Bruno Merusak

Liga Inggris
Alasan Theo Hernandez Jadi Bek Tengah Milan

Alasan Theo Hernandez Jadi Bek Tengah Milan

Sports
Musim Gemilang Astra Honda Racing Team, Dominasi Kelas AP250 ARRC 2023

Musim Gemilang Astra Honda Racing Team, Dominasi Kelas AP250 ARRC 2023

Sports
Persib Vs PSM, Alasan Kuipers Ingatkan Maung Serius dan Hati-hati

Persib Vs PSM, Alasan Kuipers Ingatkan Maung Serius dan Hati-hati

Liga Indonesia
Pembelajaran Piala Dunia U17 dari Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Pembelajaran Piala Dunia U17 dari Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kerja Keras dan Harapan Pebalap Indonesia Rheza Danica Usai Juara ARRC 2023

Kerja Keras dan Harapan Pebalap Indonesia Rheza Danica Usai Juara ARRC 2023

Sports
Lionel Messi Ungkap Alasan Pernah Sengaja Abaikan Robert Lewandowski

Lionel Messi Ungkap Alasan Pernah Sengaja Abaikan Robert Lewandowski

Liga Lain
Keluarga Pemain di Final Piala Dunia U17, Naik Ojol dan Bolos Kelas

Keluarga Pemain di Final Piala Dunia U17, Naik Ojol dan Bolos Kelas

Internasional
Persib Bandung Vs PSM, Hodak Siap Peluk Cium dan 'Matikan' Juku Eja

Persib Bandung Vs PSM, Hodak Siap Peluk Cium dan "Matikan" Juku Eja

Liga Indonesia
Jerman Juara Piala Dunia U17: Lempar Sepatu, Terima Kasih Indonesia

Jerman Juara Piala Dunia U17: Lempar Sepatu, Terima Kasih Indonesia

Internasional
Peluncuran Maskot Piala Asia 2023: Tarian Indonesia Bikin Bangga, Sajikan Lenggang Nyai dari Betawi

Peluncuran Maskot Piala Asia 2023: Tarian Indonesia Bikin Bangga, Sajikan Lenggang Nyai dari Betawi

Sports
Pengenalan Filosofi Baru Sepak Bola Jerman di Indonesia, Diikuti 150 Anak-anak

Pengenalan Filosofi Baru Sepak Bola Jerman di Indonesia, Diikuti 150 Anak-anak

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com