Jadwal Siaran Langsung Final DFB Pokal RB Leipzig Vs Eintracht Frankfurt

Kompas.com - 03/06/2023, 05:14 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Final DFB Pokal atau Piala Jerman 2022-2023 akan mempertemukan RB Leipzig vs Eintracht Frankfurt pada Minggu (4/6/2023) dini hari WIB. Jadwal siaran langsung adalah di KompasTV mulai pukul 00.45 WIB.

Juara bertahan DFB Pokal, RB Leipzig, kembali ke partai pamungkas kompetisi tersebut setelah mengalahkan Freiburg 5-1 di semifinal.

Ini juga merupakan kali keempat Leipzig melangkah ke final DFB Pokal sejak 2015.

Sementara, Frankfurt telah melenggang delapan kali ke final Piala Jerman dengan menjadi juara lima kali.

Mereka terakhir menjadi pemenang kompetisi ini kala mengalahkan Bayern Muenchen 3-1 di final 2018.

Partai final di Olympiastadion, Berlin, nanti akan menjadi final kedua Frankfurt dalam dua tahun terakhir setelah mereka menjadi juara Liga Europa musim lalu.

Baca juga: Hasil FC Bayern Muenchen Vs RB Leipzig, Mueller dkk Bahaya Dikudeta Dortmund

Frankfurt akan tampil di final bermodal hanya satu kekalahan dari enam laga terakhir di semua kompetisi.

Mereka menyelesaikan musim di peringkat ketujuh dengan raihan 50 poin dari 34 laga.

"Kami kembali ke penampilan terbaik di saat tepat. Ini akan jadi laga terbuka dan menghibur," tutur kiper Kevin Trapp.

Leipzig sendiri dalam performa kuat dengan raihan tujuh kemenangan dari delapan laga sebelum final Pokal.

Partai nanti pun akan mempertemukan dua penyerang yang tengah naik daun.

Penyerang lincah Christopher Nkunku yang telah membukukan 16 gol di Bundesliga musim ini akan berduel dengan bomber Frankfurt, Randal Kolo Muani, yang telah mencetak 15 gol.

Kans Kolo Muani menambah pundi-pundi gol berpotensi membesar karena Leipzig kehilangan sosok Josko Gvardiol di lini belakang.

Bek timnas Kroasia di Piala Dunia 2022 tersebut harus menjalani skorsing setelah ia diusir wasit pada laga semifinal melawan Freiburg.

Kiper utama Leipzig, Peter Gulacsi, juga belum pulih dari cedera ACL serius.

Baca juga: Jude Bellingham Jadi Pemain Terbaik Bundesliga 2022-2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com