Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEA Games 2023: Fakta Laga Pamungkas Grup A Kamboja Vs Indonesia, Garuda Muda Ukir 100 Persen Kemenangan

Kompas.com - 10/05/2023, 22:15 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Timnas U22 Indonesia menekuk tuan rumah Kamboja 2-1 pada laga pamungkas babak penyisihan Grup A SEA Games 2023 di Stadion Nasional Olympic Phnom Penh Kamboja, Rabu (10/5/2023) malam.

Dua gol kemenangan Timnas U22 Indonesia dicetak Titan Agung pada menit ke-45 dan Beckham Putra pada menit ke-51.

Sementara itu Kamboja hanya bisa mencetak satu gol melalui tandukan Sin Sovannmakara pada menit ke 45+2 yang gagal diantisipasi kiper Adi Satryo.

Tambahan tiga poin membuat Garuda Muda menegaskan diri sebagai juara Grup A setelah lebih dulu memastikan diri lolos ke semifinal.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Kamboja 2-1: Tak Terkalahkan, Garuda Juara Grup!

Selanjutnya, Garuda Muda akan menantang tim kuat Asia Tenggara lainnya, Vietnam atau Thailand. Indonesia berjumpa runner-up Grup B pada babak semifinal.

Thailand dan Vietnam baru akan bertanding pada Kamis (11/5) untuk memperebutkan status juara Grup B. Tim yang kalah dalam laga tersebut akan jadi lawan Indonesia.

Kemenangan atas Kamboja juga mempertegas rekor kemenangan 100 persen tim asuhan pelatih Indra Sjafri dalam ajang SEA Games 2023.

Tambahan dua gol membuat Timnas Indonesia U22 menjadi tim paling subur dengan torehan 13 gol.

Berikut 4 fakta laga pamungkas Grup A SEA Games 2023 Kamboja vs Indonesia:

1. Rekor cleansheet Timnas Indonesia terhenti

Meski memgalami kekalahan, Kamboja jadi tim pertama yang sukses menjebol gawang Timnas U22 Indonesia dalam SEA Games 2023.

Bola hasil tandukan Sin Sovannmakara menjadi gol pertama yang bersarang di gawang Indonesia setelah 3 laga beruntun sukses mengukir clean sheet.

Baca juga: Indonesia Vs Kamboja: Garuda Kecolongan dari Tendangan Penjuru, Rekor Nirbobol Terhenti

Dengan demikian, harapan Pelatih Timnas U22 Indonesia, Indra Sjafri, mempertahankan rekor clean sheet hingga akhir babak penyisihan Grup A sirna.

2. Laga debut Haykal Hafiz

Laga melawan Kamboja menjadi debut bek sayap Timnas U22 Indonesia, Haykal Hafiz. Ia satu-satunya pemain yang belum mendapat kesempatan bermain dari di tiga laga sebelumnya.

Ia tampil cukup solid dalam debutnya ini. Haykal cukup baik dalam membantu serangan maupun turun memperkuat lini pertahanan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com