Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Tidak Ada Hadiah Uang untuk Juara Liga 1 PSM Makassar?

Kompas.com - 18/04/2023, 15:16 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah kemeriahan malam penganugerahan gelar juara Liga 1 2022-2022 kepada PSM Makassar, publik dibuat heboh dengan tidak adanya hadiah uang tunai untuk sang juara.

Hal itu membuat penikmat sepakbola Indonesia menjadi gempar di media sosial. Warganet kemudian membanding-bandingkan Liga 1 Indonesia dengan kompetisi pramusim yang berhadiah uang tunai miliaran seperti Piala Gubernur Kaltim ( Rp 1 miliar), Piala Menpora (Rp 2 miliar) dan Piala Presiden (Rp 3 miliarBaca juga: PSM Juara dan Borong Penghargaan, Bernardo Tavares Kenang Titik Terendah ).

Namun berdasar dalam regulasi, tidak ada membahas mengenai hadiah dalam bentuk uang tunai kepada tim juara.

Pada bab Penghargaan dan Hadiah dalam regulasi Liga 1 2022-2023 disebutkan bahwa hadiah uang akan diberikan pada para peraih penghargaan individu. Meliputi pemain terbaik, top skor, pemain muda terbaik, wasit terbaik, pelatih terbaik, penghargaan fair play dan pencetak gol terbaik.

“LIB akan memberikan hadiah uang kepada para individu yang meraih penghargaan yang nilainya akan ditetapkan kemudian oleh LIB,” bunyi petikan regulasi Liga 2022/2023.

Otomatis PSM Makassar hanya mendapatkan trofi gelar Juara Liga 1 Indonesia saja.

Sedangkan hadiah uang pembinaan dipastikan tidak akan didapatkan oleh tim berjuluk Juku Eja itu.

Menanggapi kegaduhan tersebut Media and Public Relation Manager PT LIB Hanif Marjuni.

“Dijelaskan bahwa keputusan untuk tidak memberikan uang tunai kepada juara Liga 1 sudah diterapkan sejak musim 2018 silam. Sejak 2018, hadiah untuk tim juara memang tidak ada,” ujar pria yang biasa disapa Hanif kepada Kompas.com.

Ia menjelaskan masalah ini sudah disosialisasikan sejak awal musim. Selain itu juga sudah diterima dan disepakati bersama oleh para peserta kompetisi.

“Hal ini sudah dan selalu dikomunikasikan sejak awal musim kepada semua klub,” tambahnya.

Sebagai gantinya setiap peserta akan mendapatkan benefit dana subsidi.

Subsidi ini bersumber dari dana komersial sponsor, pihak penyiaran, dan kerjasama komersial lainnya.

“Lebih dari itu, kompensasinya, semua klub menerima uang subsidi dalam jumlah yang sama," pungkasnya.

Besarnya subsidi yang didapatkan klub pada musim 2022-2023 adalah Rp. 550 juta perbulan.

Musim ini berlangsung selama 10 bulan dari Juli 2022 sampai April 2023.

Jika dikalkulasi setiap klub menerima sekitar Rp. 5.5 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com